KEEFEKTIFAN LKPD IPA BERBASIS POTENSI KEBUMEN DALAM PENCAPAIAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN DAN PEMAHAMAN KONSEP

Suci Utami, , Indonesia
Insih Wilujeng, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menguji keefektifan LKPD IPA berbasis potensil lokal Kebumen dalam pencapaian (1) sikap peduli lingkungan dan (2) pemahaman konsep IPA siswa SMP. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik cluster random sampling. Kelas VII C sebagai kelas eksperimen yang mendapatkan perlakuan menggunakan LKPD IPA berbasis potensi lokal Kebumen dalam pembelajaran IPA. Kelas VII D sebagai kelas kontrol yang mendapatkan perlakuan menggunakan LKPD IPA tanpa berbasiskan potensi lokal Kebumen dalam pembelajaran IPA. Teknik analisis data yaitu uji independent sample t-test dan perhitungan effect size. Hasil penelitian menunjukkan: (1) LKPD IPA berbasis potensi lokal Kebumen tidak efektif dalam pencapaian sikap peduli lingkungan siswa SMP dan (2) LKPD IPA berbasis potensi lokal Kebumen cukup efektif dalam pencapaian pemahaman konsep siswa SMP.
Kata Kunci : LKPD IPA berbasis potensi lokal Kebumen, sikap peduli lingkungan, pemahaman konsep

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Pend. Ilmu Pengetahuan Alam - S1



 Our journal indexed by:


Printed ISSN (p-ISSN): - | Online ISSN (e-ISSN): 3032-7164

Creative Commons LicenseEthnomathematics Journal by https://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/ipa is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.