PENGARUH PEMBELAJARAN IPA BERBASIS EXPLICIT-REFLECTIVE NATURE OF SCIENCE ACTIVITY TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK SMP

Anisa Dwi Putri, , Indonesia
Joko Sudomo, , Indonesia
Putri Anjarsari, , Indonesia

Abstract


Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran IPA berbasis Explicit-Reflective Nature of Science (NOS) Activity terhadap keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Moyudan semester genap tahun pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasy experiment. Pada penelitian ini, kelas eksperimen menggunakan pendekatan berbasis Explicit-Reflective Nature of Science (NOS) Activity dan pada kelas kontrol menggunakan pendekatan berbasis inkuiri terbimbing. Desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control group design. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah cluster random sampling dengan populasi sebanyak 189 peserta didik dari kelas A-F dan sampel sebanyak 64 peserta didik yang berasal dari 32 peserta didik kelas VII B dan 32 peserta didik kelas VII D. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes yakni pretest, kuis, dan posttest keterampilan berpikir kritis dan instrumen non-tes lembar observasi keterampilan berpikir kritis dan lembar observasi keterlaksanaan RPP. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan mengggunakan Independent Sample T-Test, effect size, dan regresi linier sederhana. Hasil analisis skor pretest dan posttest dengan uji Independent Sample T-Test diperoleh nilai Sig. (2 tailed) 0,000 <0,025, sehingga dikatakan terdapat perbedaan yang signifikan. Perhitungan effect size menghasilkan nilai Cohen’s d sebesar 1,4 dengan kategori tinggi. Perhitungan korelasi antara keterampilan berpikir kritis peserta didik sebelum dan sesudah pembelajaran IPA berbasis Explicit-Reflective Nature Of Science Activity menghasilkan R= 0,752 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,001 dan model persamaan regresi diperoleh Y = 32,609 + 0,832X.
Kata kunci: Pembelajaran IPA, Explicit-Reflective NOS Activity, Keterampilan Berpikir Kritis.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Pend. Ilmu Pengetahuan Alam - S1



 Our journal indexed by:


Printed ISSN (p-ISSN): - | Online ISSN (e-ISSN): 3032-7164

Creative Commons LicenseEthnomathematics Journal by https://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/ipa is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.