PENGARUH PENDEKATAN SOCIO-SCIENTIFIC ISSUES TERHADAP ENVIRONMENTAL LITERACY SISWA SMP

Ardhya Handayani, Purwanti Widhy Hastuti

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendekatan pembelajaran socioscientific issues terhadap environmental literacy peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen menggunakan pretest dan posttest group design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh kelas VII, VIII, dan IX di SMP Negeri 2 Klaten. Sampel yang digunakan dalam penelitian terdiri dari 22 siswa kelas VII G dan 23 siswa kelas VII H, yang dipilih menggunakan teknik cluster random sampling. Kelas VII G digunakan sebagai kelas eksperimen menggunakan pendekatan socioscientific issues dan VII H sebagai kelas kontrol menggunakan scientific approach. Instrumen yang digunakan dalam penelitan ini adalah soal pretets dan posttest. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan uji anakova dan effect size. Hasil penelitan dari analisis melalui uji anakova, mendapatkan nilai signifikasi dari pendekatan SSI terhadap environmental literacy sebesar 0,047 (Sig < α),dan didapatkan effect size sebesar 0,408, yang masuk dalam kategori rendah. Hal ini menunjukan adanya pengaruh signifikan dari pendekatan socioscientific issues terhadap environmental literacy.
Kata kunci: pendekatan socioscientific issues, environmental literacy
Abstract

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Pend. Ilmu Pengetahuan Alam - S1



 Our journal indexed by:


Printed ISSN (p-ISSN): - | Online ISSN (e-ISSN): 3032-7164

Creative Commons LicenseEthnomathematics Journal by https://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/ipa is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.