UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK KASAR ANAK KELOMPOK B MELALUI BERMAIN ESTAFET DI TK PKK MARSUDISIWI PLERET BANTUL
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan motorik kasar anak kelompok B melalui bermain estafet di TK PKK Marsudisiwi Pleret, Bantul. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keterampilan motorik kasar anak masih rendah. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara kolaboratif dalam dua Siklus. Masing-masing Siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah anak Kelompok B di TK PKK Marsudisiwi Pleret yang berjumlah 13 anak yang terdiri dari 6 anak laki-laki dan 7 anak perempuan Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dengan panduan instrumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Penelitian dikatakan berhasil apabila sudah mencapai kriteria keberhasilan sebesar 80%. Hasil penelitian menunjukan bahwa keterampilan motorik kasar anak melalui bermain estafet saat Pratindakan sebesar 30,70% berada pada kriteria sedang, di Siklus I meningkat menjadi 70,37% pada kriteria tinggi, dan Siklus II meningkat menjadi 85,24% pada kriteria sangat tinggi sehingga penelitian dihentikan pada Siklus II karena sudah mencapai kriteria keberhasilan 80%.
Kata kunci: keterampilan, motorik kasar, Kelompok B
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.