PELAKSANAAN PENANAMAN NILAI AGAMA DAN MORAL DI TK TERPADU BUDI MULIA DUA SETURAN YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan penanaman nilai agama dan moral di TK Terpadu Budi Mulia Dua Seturan, Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Penelitian ini dilakukan di TK dengan subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru, dan anak. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan; 1) Perencanaan dibuat oleh guru sebagai tim agama yang disusun menjadi Rancangan Kegiatan Mingguan (RKM) khusus penanaman nilai agama dan moral, yang terbagi menjadi tujuh aspek yaitu, aqidah, akhlaq, ibadah, hafalan surat, hafalan doa/hadits, isyarat Al-Qur’an, dan mahfudhot; 2) Dalam pelaksanaannya penanaman nilai agama dan moral menggunakan berbagai metode, diantaranya metode pembiasaan, metode keteladanan, metode karya wisata, metode bercerita dan metode bermain yang diterapkan dalam berbagai kegiatan yang dilakukan anak mulai dari anak tiba di sekolah hingga anak pulang sekolah; 3) Evaluasi dilakukan melalui penilaian observasi, catatan anekdot, dan portofolio untuk rapot semester serta program tindak lanjut berupa pengayaan; 4) Peran guru dalam pelaksanaan penanaman nilai agama dan moral adalah guru sebagai demonstrator, pengelola kelas, mediator, fasilitator, dan evaluator; 5) Faktor pendukung dalam pelaksanaan penanaman nilai agama dan moral meliputi pendidik yang berkompetensi, komunikasi yang baik antara pendidik dan orang tua, serta sarana dan prasarana yang mendukung; 6) Faktor penghambat dalam pelaksanaan penanaman nilai agama dan moral meliputi lingkungan masyarakat yang belum menerapkan penanaman nilai agama dan moral dan lingkungan keluarga yang belum konsisten menerapkan penanaman nilai agama dan moral di rumah.
Kata Kunci: Penanaman nilai agama dan moral, Taman kanak-kanak
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.