MEMBANGUN LITERASI SAINS SISWA : ANALISIS KEBUTUHAN GURU TERHADAP CHEMISTRY INTERACTIVE E-MODULE BERKONTEKS SOCIO-SCIENTIFIC ISSUES MATERI SENYAWA HIDROKARBON
Sri Handayani, Departemen Pendidikan Kimia, FMIPA, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Abstract
Pendidikan abad ke-21 menuntut penerapan pembelajaran yang efektif, menyenangkan, dan relevan, salah satunya melalui pemanfaatan teknologi. Namun, materi kimia sering kali dianggap kompleks, dan literasi sains siswa masih menjadi tantangan, terutama dalam menghubungkan konsep kimia dengan aplikasi dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi persepsi guru kimia terhadap kebutuhan dan karakteristik modul elektronik interaktif ChemIEM (Chemistry Interactive E-Module) berbasis SocioScientific Issues (SSI) dalam penguatan literasi sains siswa, khususnya pada topik senyawa hidrokarbon. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan kualitatif. Sebanyak lima guru kimia berpartisipasi, dan data dikumpulkan melalui angket setengah terbuka yang mencakup 17 butir pertanyaan. Analisis data dilakukan menggunakan content analysis melalui metode interpretative coding dan inductive coding. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru mengharapkan modul memiliki karakteristik sebagai berikut: (1) konten yang relevan dengan konteks SSI, (2) evaluasi yang adaptif terhadap kemampuan siswa, (3) desain interaktif dan menarik, (4) pemanfaatan media visual untuk memperkuat pemahaman, dan (5) pengayaan materi melalui video pembelajaran. Temuan ini menegaskan pentingnya pengembangan ChemIEM berbasis SSI untuk mengatasi keterbatasan literasi sains siswa dan memberikan pengalaman pembelajaran yang kontekstual serta bermakna. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya kolaborasi antara guru dan peneliti untuk menghasilkan ChemIEM yang efektif dan sesuai kebutuhan.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/jrpk.v10i1.22903
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Riset Pembelajaran Kimia
Website: https://journal.student.uny.ac.id/index.php/jrpk
Email: jrpk@uny.ac.id
Published by: Universitas Negeri Yogyakarta
Office: Jalan Colombo No. 1, Karangmalang, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia