PENGARUH LATIHAN SMALL SIDED GAMES TERHADAP KOMPONEN BIOMOTOR SISWA KELAS KHUSUS OLAHRAGA CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA DI SMA NEGERI 4 YOGYAKARTA TAHUN 2015

jaya adi praptama

Abstract


Abstrak Latar belakang dilaksanakannya penelitian ini adalah masih rendahnya kondisi fisik yang mencakup komponen biomotor siswa kelas khusus olahraga cabang olahraga sepakbola di SMA Negeri 4 Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan small sided games terhadap komponen biomotor siswa kelas khusus olahraga cabang olahraga sepakbola SMA Negeri 4 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain penelitian one group pretest and posttest design. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas khusus olahraga cabang olahraga sepakbola di SMA Negeri 4 Yogyakarta dengan jumlah 31 siswa. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan tes. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Panduan Identifikasi Bakat Istimewa Olahraga oleh Direktorat Pembinaan Khusus Layanan Khusus Pendidikan Dasar Kemdikbud bekerjama dengan FIK UNY dan Asosiasi Pelatih Olahraga Indonesia (APORI) Tahun 2014. Instrumen tes terdiri dari lari 20 meter dengan validitas 0,393, kelincahan 0,485, triple hop jump 0,657, upper body 0,618, lari 40 meter 0,511, beep test 0,598 dan reliabilitas tes ini 0,520. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan latihan small sided games terhadap komponen biomotor siswa kelas khusus olahraga cabang olahraga sepakbola SMA Negeri 4 Yogyakarta. Hasil uji t diperoleh nilai t hitung (13,077) > t tabel (1,697), dan nilai p < dari 0,05. Nilai rata-rata pretest komponen biomotor adalah sebesar 50,04, sedangkan nilai rata-rata posttest komponen biomotor adalah sebesar 53,03. Sehingga memiliki mean difference sebesar 2,99. Dari hasil uji t dan mean difference tes komponen biomotor dapat diketahui bahwa ada pengaruh peningkatan yang signifikan latihan small sided games terhadap komponen biomotor siswa kelas khusus olahraga cabang olahraga sepakbola di SMA Negeri 4 Yogyakarta tahun 2015. Kata kunci: Small Sided Games, Komponen Biomotor, Kelas Khusus Olahraga Abstract Background of this study is the fact that there is low physical condition, including biomotoric components, among football-branch sports special class students in SMA Negeri 4 Yogyakarta. This study aims to determine the effect of small sided games exercise on biomotoric components of football-branch sports special class students in SMA Negeri 4 Yogyakarta.This research is an experimental research with research design of one group pre-test and post-test design. The subjects of this research were 31 students of football-branch sports special class in SMA Negeri 4 Yogyakarta. Data collection in this study was performed using a series of tests. The instrument used in this study was Panduan Identifikasi Bakat Istimewa Olahraga by Direktorat Pembinaan Khusus Layanan Khusus Pendidikan Dasar Kemdikbud collaborating with FIK UNY and Asosiasi Pelatih Olahraga Indonesia (APORI) from 2014. Test instruments consisted of a 20 meters run with a validity of 0.393, agility of 0.485, triple jump hop of 0.657, upper body of 0.618, 40 meters run of 0.511, beep test of 0.598 and reliability test of 0.520 validity. Data analysis techniques used in this study was t-test. The results showed that there was a significant effect of small sided games exercise on biomotoric components of football-branch sports special class students in SMA Negeri 4 Yogyakarta. Result obtained was that calculated t-score (13.077) > table t-score (1.697), and the value of p < 0.05. Pre-test score mean of biomotoric components was 50.04, while the post-test score mean of biomotoric components was 53.03. Thus the mean difference was 2.99. From the results of the t-test and the tests mean difference of biomotoric components, it can be concluded that there is a significant increasing effect of small sided games exercise on biomotoric components of football-branch sports special class students in SMA Negeri 4 Yogyakarta in 2015. Keywords: Small Sided Games, Biomotoric Components, Sports special class

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.