PERILAKU SISWA KELAS X TENTANG KEBUTUHAN ASUPAN GIZI DI MAN 1 SLEMAN

M. Andi Muharrom, Cerika Rismayanthi

Abstract



Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku siswa kelas X tentang kebutuhan asupan gizi
di MAN 1 Sleman.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif yaitu mendiskripsikan
perilaku siswa tentang kebutuhan asupan gizi siswa kelas X MAN 1 Sleman. Populasi penelitian ini
adalah siswa kelas X MAN 1 Sleman berjumlah 473 siswa. Sampel diambil sebanyak  110 siswa atau
23% dari total populasi. Data dikumpulkan melalui angket yang tediri dari 38 item pertanyaan.
Analisis data menggunkaan teknik analisis deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan perilaku siswa tentang kebutuhan asupan gizi dengan kategori
tinggi  ada 4,55%, karegori sedang ada 81,82%, dan kategori  rendah  ada 13,64%.. Rata-rata  perilaku
siswa tentang kebutuhan asupan gizi pada siswa kelas X MAN 1 Sleman sebesar 2,91 dan juga
termasuk dalam kategori sedang.
.
Kata Kunci: Perilaku, Asupan Gizi

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.