PENANGGULANGAN PELANGGARAN HAK CIPTA ATAS BUKU OLEH IKAPI DIY

Muhammad Nasir Salasa,
Setiati Widihastuti,

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peranan IKAPI DIY dalam penanggulangan pelanggaran hak cipta atas buku dan mengidentifikasi hambatan IKAPI DIY dalam penanggulangan pelanggaran hak cipta atas buku.  Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ditentukan dengan teknik purposive, terpilih sebagai subjek penelitian adalah wakil sekretaris IKAPI DIY, penasihat IKAPI DIY dan anggota IKAPI DIY. Pengumpulan data melalui teknik wawancara dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan cara cross check. Teknis analisis data dilakukan secara induktif melalui langkah-langkah yaitu reduksi data, kategorisasi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa peranan IKAPI DIY dalam penanggulangan pelanggaran hak cipta atas buku dilakukan melalui gerakan literasi yang dilakukan di seluruh wilayah Yogyakarta. Gerakan literasi ini bertujuan agar masyarakat mempunyai minat membaca dan menulis, IKAPI DIY memanfaatkan momen ini untuk memkampanyekan tentang hak cipta buku seperti mengajak masyarakat agar tidak membeli buku bajakan dan selalu menghargai kerja keras penulis untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat agar lebih mencintai buku. Kemudian IKAPI DIY membantu aparat kepolisian untuk memberantas pelanggaran hak cipta atas buku di Yogyakarta, bantuan yang diberikan IKAPI DIY yaitu memberikan informasi kepada pihak kepolisian bahwasannya banyak ditemukan buku bajakan yang dijual di toko buku Shopping Center Yogyakarta. Dalam penanggulangan pelanggaran hak cipta atas buku IKAPI DIY menemui hambatan seperti kurangnya kesadaran masyarakat sehingga mengakibatkan masih adanya pelanggaran hak cipta atas buku dan lemahnya pengawasan dan pemantauan yang dilakukan penegak hukum.

Kata Kunci: Peranan, IKAPI DIY, Penanggulangan, Pelanggaran Hak Cipta Buku


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.