KEPUTUSAN DALAM PENGGUNAAN HAK PILIH PADA PEMILU DI INDONESIA

Nike Deisana Dwi Lupitasari, Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Yogyakarta
Adi Cilik Pierewan, Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan terhadap pengambilan
keputusan dalam penggunaan hak pilih pada pemilihan kepala daerah. Penelitian  ini  menggunakan
metode kuantitatif  dengan  varian analisis data sekunder. Teknik analisis menggunakan regresi
linier berganda dengan R-Studio. Variabel penelitian ini menggunakan variabel dummy. Responden
penelitian ini ada 34.663 orang yang tersebar pada 23 provinsi yang ada di Indonesia. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa semua variabel independen berprengaruh signifikan. Variabel
dummy sikap memilih pemimpin seagama dan sikap memilih pemimpin yang seagama dengan
mempertimbangkan ketataatan kandidat; dan dihasilkan nilai estimate berturut-turut sebesar
0,011055 dan 0,014628. Hasil tersebut mempunyai arti bahwa variabel-variabel tersebut
berpengaruh positif terhadap variabel dependen dan dapat meningkatkan angka partisipasi politik.
Kemudian pada variabel sikap memilih pemimpin yang berbeda agama dengan mempertimbangkan
ketaatan kandidat calon justru menunjukkan hasil yang berbeda yaitu terdapat nilai estimate sebesar
-0,017370. Hal ini menunjukkan arah pengaruh  yang negatif terhadap variabel dependen yang
artinya dapat menurunkan angka partisipasi politik.

Kata kunci: pemilu, kepercayaan, pengambilan keputusan, hak pilih, sikap memilih

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/e-societas.v8i1.15677

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


eISSN: 2827-9417