PENGARUH METODE MATHEMAGICS TERHADAP HASIL PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA MATERI PERKALIAN UNTUK SISWA TUNARUNGU KELAS DASAR 5A DI SLB B KARNNAMANOHARA
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh metode mathemagics terhadap hasil pembelajaran matematika untuk siswa tunarungau kelas dasar 5A di SLB B Karnnamanohara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuasi eksperimen, desain penelitian yang digunakan one group pre-test post-test. Subjek penelitian merupakan anak tunarungu kelas dasar 5a berjumlah 8 orang. Pengujian hipotesis pengujian dengan cara uji t yaitu uji dua beda rata-rata. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan penggunaan metode mathemagics mampu memberikan pengaruh pada hasil pembelajaran matematika materi perkalian dua angka. Setelah dilakukan penelitian didapatkan hasil t-hitung 7,561 > t-tabel 6,825 maka dapat disimpulkan bahwa data tersebut memiliki perbedaan yang signifikan.
Kata kunci : Metode Mathemagics, Hasil Pembelajaran Matematika, Anak tunarungu
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal telah terindeks: