GAYA BELAJAR SISWA BERPRESTASI AKADEMIK KELAS IV SDN GEMBONGAN TAHUN AJARAN 2018/2019
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan mengetahui gaya belajar siswa berprestasi akademik kelas IV SD Negeri Gembongan pada tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek pada penelitian ini berjumlah 3 (tiga) orang yang merupakan siswa-siswa yang memiliki prestasi akademik di kelas IV SD Negeri Gembongan. Pengumpulan data pada penelitian ini melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data pada penelitian ini menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analis data Interactive Model. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa berprestasi akademik memiliki 3 (tiga) gaya belajar. Berdasarkan 3 (tiga) gaya belajar tersebut terdapat kombinasi karakter gaya belajar yang berbeda-beda. Hasil penelitian juga menunjukan terdapat dominasi salah satu gaya belajar pada siswa berprestasi akademik, dimana 1 (satu) siswa berprestasi akademik memiliki dominasi belajar yang lebih cenderung kepada gaya belajar kinestetik dan 2 (dua) siswa berprestasi akademik memiliki dominasi belajar yang lebih cenderung kepada gaya belajar auditori.
Kata kunci: gaya belajar, siswa berprestasi akademik
Abstract
This research aims at determining the learning style of student who have academic achievement in fourth grade at Gembongan Elementary School in the 2018/2019 school year. This research was qualitative descriptive study. The subjects in this study were 3 students who has academic achievement in fourth grade of Gembongan Elementary School. Data collection technique were observation, interviews and documentation. The data validity technique in this study used Source triangulation and technical triangulation. Data analysis in this study using interactive model data analysis. The result showed that student who have academic achievement had 3 learning style. Based on 3 learning style there were combination of different learning styles. The results also showed that there was a domination of one learning style that used by student whohave academic achievement, which one student who have academic achievement had learning dominance on kinesthetic learning styles and 2 student who have academic achievement had learning dominance on auditory learning styles.
Keywords: learning style, , Student with academic achievement
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.