ANALISIS FAKTOR PENYEBAB SISWA TERINDIKASI LAMBAN BELAJAR DI SDN PERCOBAAN 4 WATES KULONPROGO

Eko Okfianto,

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang menyebabkan siswa terindikasi lamban belajar di kelas II A dan II B SD Negeri Percobaan 4 Wates Kulon Progo, pada tahun ajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif studi kasus. Sumber data pada penelitian ini ditentukan dengan menggunakan teknik purposive yang meliputi 2 guru, 1 siswa kelas II A, 1 siswa kelas II B, dan orang tua dari kedua siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumen. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fakor genetik dan kondisi keluarga siswa tidak menyebabkan GS dan EG terindikasi lamban belajar. Faktor biologis non keturunan menyebabkan EG terindikasi lamban belajar. Faktor lingkungan keluarga tidak menyebabkan GS dan EG terindikasi lamban belajar. Faktor lingkungan sekolah tidak menyebabkan GS dan EG terindikasi lamban belajar. Faktor masalah pribadi menyebabkan GS dan EG terindikasi lamban belajar.

Kata kunci: faktor penyebab, lamban belajar, SDN Percobaan 4 Wates

 

Abstract

This research aims to analyze the factors that cause student indicated slow learner in class II A and II B SD Negeri Percobaan 4 Wates Kulon Progo, in the academic year 2016/2017. This research was a case study research. Data source was determined by using purposive technique that include 2 teachers, 1 student grade II A, 1 student grade II B, and parents of both students. Data collection techniques used observation, interview, and document. Data analysis used Miles and Huberman model. The validity of data used technique triangulation and source triangulation.The result of this research shows that genetic factor and student’s family condition don’t cause GS and EG indicated slow learner. Non-hereditary biological factor that cause EG indicated slow learner. Student’s family enviromental factor do not cause GS and EG indicated slow learner. Student’s school enviromental factor do not cause GS and EG indicated slow learner. Personal problem factors cause GS and EG indicated slow learner.

Keyword: causative factors, slow learner, SDN Percobaan 4 Wates

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.