KEBIASAAN MENONTON TELEVISI DENGAN MINAT MEMBACA ANAK TK USIA 5-6 TAHUN SE-KECAMATAN TEGALREJO YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Tingkat minat membaca anak TK usia 5-6 tahun se-Kecamatan Tegalrejo, Yogyakarta; (2) Tingkat kebiasaan menonton televisi anak TK usia 5-6 tahun se-Kecamatan Tegalrejo Yogyakarta. Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Penelitian ini melibatkan subjek sebanyak 94 anak TK usia 5-6 tahun se-Kecamatan Tegalrejo, Yogyakarta. Teknik pengumpulan data yang digunakan kuesioner atau angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif menggunakan persentase dan kategori mean dan standar deviasi. Berdasarkan penelitian yang telah di lakukan menunjukkan (1) Tingkat minat menonton televisi anak TK usia 5-6 tahun se-Kecamatan Tegalrejo, Yogyakarta sebesar 63,83% pada kategori sedang; (2) Tingkat minat membaca anak TK usia 5-6 tahun se-Kecamatan Tegalrejo, Yogyakarta sebesar 70,21% pada kategori sedang.
Kata kunci: minat membaca, televisi, anak tk usia 5-6 tahun
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.