PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA MELALUI MEDIA BONEKA TANGAN PADA ANAK KELOMPOK B1 DI TK ABA DUKUH GEDONGKIWO YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak melalui media boneka tangan pada anak
Kelompok B1 di TK ABA Dukuh Gedongkiwo. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas kolaboratif yang
menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart yang dilakukan dalam dua siklus. Subjek penelitian ini sebanyak 13 anak
yang terdiri dari 9 anak laki-laki dan 4 anak perempuan.Objek penelitian ini adalah keterampilan berbicara melalui media
boneka tangan.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi (lembar observasi), wawancara (kisi-kisi
wawancara untuk guru), dan dokumentasi (catatan-catatan selama proses kegiatan berlangsung, video, gambar atau foto,
dan RKH). Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Kriteria keberhasilan dalam
penelitian ini apabila keterampilan berbicara anak telah mencapai 80% dengan kriteria sangat baik. Hasil penelitian
menunjukkan adanya peningkatan pada keterampilan berbicara melalui melalui media boneka tangan pada anak
Kelompok B1 di TK ABA Dukuh Gedongkiwo. Hasil observasi yang dilakukan pada saat Pratindakan menunjukkan
bahwa keterampilan berbicara anak mencapai 44,87% dengan kriteria cukup, pada Siklus I mencapai 58,54% dengan
kriteria cukup, dan pada Siklus II mencapai 89,73% dengan kriteria sangat baik. Langkah-langkah yang ditempuh untuk
meningkatkan keterampilan berbicara melalui media boneka tangan yaitu sebagai berikut: 1) Guru bercerita menggunakan
boneka tangan; 2) Guru mengelompokkan anak, tiap kelompok terdiri dari tiga anak; 3) Anak-anak mengulang kembali
cerita yang telah disampaikan oleh guru; serta 4) Guru memberikan motivasi dan reward berupa “Tanda Bintang”.
Kata kunci: keterampilan berbicara, media boneka tangan, anak Kelompok B
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.