STRUKTUR KOMUNITAS FITOPLANKTON DI LAGUNA PENGKLIK, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Sudarsono Sudarsono, , Indonesia
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengetahui struktur komunitas fitoplankton di Laguna Pengklik yang dilihat dari jumlah jenis, kelimpahan dan keanekaragaman, (2) mengetahui kualitas fisika-kimia Laguna Pengklik dan (3) mengetahui tingkat kesuburan perairan di Laguna Pengklik, Bantul, Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif ekspolaratif. Pengamatan dilakukan di 4 stasiun ditentukan secara purposive sampling untuk mewakili lingkungan yang berbeda di laguna. Analisis data secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel, gambar, dan uraian deksripsi jenis. Struktur komunitas fitoplankton laguna Pengklik di lihat dari komposisi jenis, komposisi jenis yang tertinggi pada kelas Chloropyceae dan yang terendah pada kelas Coscinodiscopyceae. Kisaran kelimpahan fitoplankton dari 10918,36-16224,48 ind/L. Indeks dominansi tidak melebihi 1 sehingga tidak ada dominansi fitoplankton. Indeks keanekaragaman berada pada kisaran 3,11-3,38. Faktor fisik dan kima mendukung bagi perkembangan fitoplankton. Perairan laguna Pengklik termasuk perairan dengan tingkat kesuburan sedang dan termasuk perairan klasifikasi mesotrofik.
Kata kunci: Fitoplankton, struktur komunitas, dan tingkat kesuburan
Kata kunci: Fitoplankton, struktur komunitas, dan tingkat kesuburan
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/edubio.v7i6.13913
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Edukasi Biologi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Our journal indexed by:
ISSN 2986-5484 (print) || ISSN 2986-4828 (online)
Jurnal Edukasi Biologi by https://journal.student.uny.ac.id/index.php/jeb is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. |