IMPLEMENTASI NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI MELALUI KONSEP ADIWIYATA DI SMAN 2 BANGUNTAPAN BANTUL
Suhartini Suhartini, , Indonesia
Abstract
SMAN 2 Banguntapan merupakan sekolah yang menerapkan pendidikan karakter dan konsep adiwiyata (berwawasan lingkungan) dimana program tersebut adalah solusi atas permasalahan lingkungan untuk mewujudkan generasi yang bertanggung jawab dalam upaya pengelolaan lingkungan hidup dan mendukung pembangunan berkelanjutan. Tujuan penelitian: (1) Mengetahui implementasi nilai pendidikan karakter peduli lingkungan pada mata pelajaran biologi melalui konsep adiwiyata dan (2) Mengukur nilai pendidikan karakter peduli lingkungan peserta didik pada mata pelajaran biologi melalui konsep adiwiyata yang diwujudkan dalam bentuk perilaku/sikap. Teknik dan instrumen pengumpulan data: wawancara, observasi, angket terbuka dan tertutup serta studi dokumen. Uji validitas: 1) Triangulasi, (2) Member check, dan (3) Korelasi antara skor butir pernyataan dan total skor konstruk. Uji reliabilitas: One shot - Croanbach’s Alpha. Analisis data: Miles dan Huberman serta pengolahan data skala Likert. Hasil penelitian : (1) Implementasi nilai pendidikan karakter peduli lingkungan pada mata pelajaran biologi melalui konsep adiwiyata diintegrasikan dalam kegiatan pembelajaran di dalam kelas (indoor) dan di luar kelas (outdoor), namun pada pelaksanaannya masih terdapat kekurangan dan perlu ditingkatkan. (2) Nilai pendidikan karakter peduli lingkungan yang ditunjukkan melalui sikap/perilaku peserta didik dapat dikatakan baik dengan persentase sebesar 76,26% dimana hasil tersebut berada pada rentang ≥ 76 % yang menunjukkan kualitas baik.
Kata kunci: Implementasi pendidikan karakter, Peduli Lingkungan, Sekolah Adiwiyata, Mata Pelajaran Biologi berwawasan Lingkungan
Kata kunci: Implementasi pendidikan karakter, Peduli Lingkungan, Sekolah Adiwiyata, Mata Pelajaran Biologi berwawasan Lingkungan
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/edubio.v7i2.13710
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Edukasi Biologi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Our journal indexed by:
ISSN 2986-5484 (print) || ISSN 2986-4828 (online)
Jurnal Edukasi Biologi by https://journal.student.uny.ac.id/index.php/jeb is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. |