EVALUASI PROGRAM PEMBELAJARAN MUATAN LOKAL BAHASA JAWA BERBASIS E-LEARNING KELAS XI DI SMA NEGERI 2 BANTUL

Riansyah Rizky Poetra, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi ketercapaian program pembelajaran muatan lokal Bahasa Jawa berbasis E-Learning kelas XI di SMA Negeri 2 Bantul dengan menggunakan model evaluasi CIPP. Penelitian dilaksanakan dalam tiga tahap yang meliputi tahap pengumpulan data awal, tahap pengumpulan dan analisis data serta tahap penyusunan laporan. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI SMAN 2 Bantul, sedangkan waktu penelitian diambil pada semester gasal tahun ajaran 2016/2017. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subyek penelitian adalah 12 orang siswa yang terdiri dari 6 kelas, 1 orang pendidik dan 1 orang kepala sekolah. Hasil penelitian dengan model evaluasi CIPP yaitu terdapat pada evaluasi input dimana fakta dilapangan menemukan bahwa tidak ada experts di bidang E-Learning yang mengelola segi teknis. Selain itu pada evaluasi context belum terciptanya lingkungan berbasis teknologi informasi di kalangan pendidik dan birokrasi juga menjadi fokus evaluasi tersendiri terhadap penghambat keberlangsungan E-Learning Bahasa Jawa di SMA Negeri 2 Bantul.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter