EFEKTIVITAS PAPIN (PAPAN PINTAR) UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SD DI BAGELEN
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas PAPIN dalam meningkatkan minat belajar IPS siswa SD kelas IV dengan memperhatikan adanya perbedaan yang signifikan antara minat belajar IPS siswa SD kelas IV yang memanfaatkan PAPIN dengan yang tidak memanfaatkannya dalam pembelajaran. Sesuai dengan tujuan tersebut, peneliti menggunakan metode eksperimen dan desain penelitian Pretest-Posttest Control Group Design, sehingga peneliti dapat mengontrol semua variabel luar yang mempengaruhi jalannya eksperimen. Subyek penelitian dibagi menjadi dua yaitu kelas kontrol dan eksperimen. Kelas kontrol tidak diberikan perlakuan atau perlakuan yang berbeda untuk mengontrol kelas eksperimen, dan kelas eksperimen diberikan perlakuan dengan memanfaatkan PAPIN. Keduanya diberikan angket di awal dan di akhir untuk mengetahui minat belajar IPS di awal dan akhir. Berdasarkan hasil uji-t antar kelompok diketahui probabilitas = 0,004 kurang dari 0,05, maka terdapat perbedaan yang signifikan antara minat belajar IPS siswa SD kelas IV yang memanfaatkan PAPIN dengan yang tidak memanfaatkannya dalam pembelajaran. Sehingga dapat disimpulkan bahwa PAPIN efektif dimanfaatkan untuk meningkatkan minat belajar IPS siswa kelas IV
Kata kunci: APE, minat belajar IPS, pemanfaatan
Abstract
This study aims to determine the effectiveness of the PAPIN in increasing student interest in social studies grade IV with attention to the significant difference between the interest in social studies class IV elementary school students who utilize PAPIN with no use in learning. In accordance with these objectives, the researchers used experimental methods and research design Pretest-Posttest Control Group Design, so that researchers can control all external variables that influence the course of the experiment. The subjects were divided into two control and experimental classes. Control class is not given treatment or a different treatment to control the experimental class and experimental class was given treatment by utilizing PAPIN. Both were given a questionnaire at the beginning and at the end to determine the interest in social studies at the beginning and end. Based on the results of t-test between groups known probability = 0.004 less than 0.05, then there is a significant difference between the interest in social studies class IV elementary school students who utilize PAPIN with no use in learning. It can be concluded that PAPIN effectively utilized to increase student interest in social studies class IV. Keywords: APE, interest in social studies, utilization
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.