PENGELOLAAN PEMBELAJARAN PADA PENDIDIKAN DAN PELATIHAN DI BKKBN DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran pada diklat di BKKBN Daerah Istimewa Yogyakarta, 2) faktor pendukung dan penghambat dalam pengelolaan pembelajaran di BKKBN Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ini yaitu widyaiswara dan penyelenggara diklat di BKKBN Daerah Istimewa Yogyakarta. Hasil penelitian ini antara lain: 1) perencanaan pembelajaran pada diklat di BKKBN DIY meliputi penyusunan RBPMD dan RP, penyusunan bahan ajar, dan penggunaan media pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran pada diklat di BKKBN DIY meliputi kegiatan pembuka berupa memotivasi semangat belajar peserta diklat, kegiatan inti berupa penerapan pembelajaran orang dewasa, dan penggunaaan komunikasi yang efektif, kegiatan penutup berupa pembagian RTL, jenis penilaian pembelajaran diklat yang dilakukan di BKKBN DIY adalah penilaian proses sedangkan evaluasi diklat yang digunakan model Kirkpatrick. 2) Faktor pendukung dalam pengelolaan pembelajaran di BKKBN DIY adalah sarana dan prasarana, sedangkan faktor penghambat dalam pengelolaan pembelajaran di BKKBN DIY adalah belum maksimalnya jaringan internet, adanya kegiatan lain diluar kompetensi widyaiswara dalam mengelola pembelajaran, dan jadwal Diklat yang kurang sistematis.
Kata Kunci : Pengelolaan Pembelajaran, Widyaiswara, BKKBN DIY
Abstract
This study aims to find out: 1) planning, implementation, and assessment of learning on the training in the BKKBN of Yogyakarta Special Region, 2) the supporting and inhibiting factors in the management of learning in the BKKBN of Yogyakarta Special Region. This research is a qualitative descriptive study. The subjects of this study are widyaiswara and training providers in the BKKBN of Yogyakarta Special Region. The results of this study include: 1) learning planning at training in BKKBN DIY include preparation of RBPMD and RP, preparation of teaching materials, and the use of instructional media, the implementation of learning on training in BKKBN DIY include opening activities in the form of motivating learning spirit of training participants, application of adult learning, and effective use of communication, closing activities in the form of RTL sharing, the type of assessment of training learning conducted in BKKBN DIY is a process assessment and evaluation of the training used Kirkpatrick model. 2) Supporting factors in the management of learning in BKKBN DIY is a means and infrastructure, while the inhibiting factor in the management of learning in BKKBN DIY is not yet maximal internet network, the existence of other activities outside the competence of the trainees in managing lesson, and training schedule less systematic.
Keywords : Learning Management, Widyaiswara, BKKBN DIY
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.