ANALISIS MASALAH IMPLEMENTASI PROGRAM KAMPUNG RAMAH ANAK DI BADRAN RW 09, KELURAHAN BUMIJO, KECAMATAN JETIS, KOTA YOGYAKARTA DALAM PEMENUHAN HAK ANAK

Salsabila Ayu Cesarini,
Anang Priyanto,

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengapa program Kampung Ramah Anak di

Badran RW 09, Kelurahan Bumijo, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta dalam pemenuhan hak anak tidak aktif. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan metode penelitian kualitatif.

Subjek penelitian ditentukan dengan teknik purposive dan yang terpilih sebagai subjek penelitian adalah

3 (tiga orang) pengurus Kampung Ramah Anak Badran RW 09 Kelurahan Bumijo, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, 1 (satu orang) Pengurus Badran RW 09 Kelurahan Bumijo, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, dan 1 (satu orang) warga Badran berusia RW 09 Kelurahan Bumijo, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta. Pengumpulan data dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data  menggunakan  cross check  antara  hasil  wawancara dan dokumentasi.  Analisis  data langkah- langkahnya meliputi reduksi data, kategorisasi/coding, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: a) Anggaran dana dari pemerintah sudah habis, dan tidak ada lagi pasokan dana dari pemerintah sehingga pelaksanaan kegiatan KRA di Badran RW 09 tidak berjalan secara aktif; b) Tidak adanya evaluasi dari Pemerintah mengenai berjalannya program Kampung Ramah Anak sehingga pengurus Kampung Ramah Anak tidak bisa melaporkan setiap kegiatan yang sudah berjalan dan tidak dapat menyampaikan kendala yang terjadi dalam pelaksanaan program Kampung Ramah Anak; c) Sumber Daya Manusia (SDM) yang kurang dalam menjalankan program tersebut, pengurus program KRA di Badran RW 09 ini merangkap dalam kepengurusan lain sehingga tidak ada waktu untuk setiap waktu datang dalam kegiatan; dan d) Anak-anak di Badran RW 09 sudah terpengaruh alat komunikasi atau gadget seperti handphone dan sibuk untuk bermain games karena disediakan wifi di Ruang Terbuka Hijau RW 09.

Kata Kunci: Program Kampung Ramah Anak, Badran, Hak Anak

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


We encourage readers to sign up for the publishing notification service for this journal. Use the Register link at the top of the home page for the journal. This registration will result in the reader receiving the Table of Contents by email for each new issue of the journal. This list also allows the journal to claim a certain level of support or readership. See the journal's Privacy Statement, which assures readers that their name and email address will not be used for other purposes.