KONTRIBUSI ARMADA DALAM MENGEMBANGKAN PARIWISATA PUNCAK SOSOK DESA BAWURAN KECAMATAN PLERET KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA
V. Indah Sri Pinasti, Jurusan Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Univesritas Negeri Yogyakarta
Abstract
Adanya pengembangan pada obyek wisata tidak lepas dengan adanya keterlibatan kelompok
anggota muda yang disebut ARMADA. Dari adanya keterlibatan ARMADA dalam pengembangan
obyek wisata, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang : (1) Kontribusi ARMADA
dalam Mengembangkan Pariwisata Puncak Sosok dan (2) Dampak kontribusi ARMADA dalam ikut
serta mengembangkan wisata Puncak Sosok. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
kualitatif. Informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang dipilih berdasarkan teknik purposive
sampling dengan kriteria yang sudah ditentukan. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan
dengan cara observasi, wawancara, dan analisis dokumentasi dengan teknik validitas data yakni
teknik triangulasi sumber. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis model interaktif
Miles dan Huberman mulai dari tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan
kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya kontribusi nyata dari ARMADA pada tiga
aspek pengembangan obyek wisata Puncak Sosok dimana kontribusi tersebut terdiri dari kontribusi
pemikiran, kontribusi dana, kontribusi tenaga, kontribusi sarana, dan kontribusi promosi. Selanjutnya
ada dampak yang timbul yakni dampak positif dan dampak negatif dimana dampak tersebut terjadi
pada aspek ekonomi dan aspek sosial budaya.
Kata Kunci: Pengembangan Pariwisata, Kontribusi, Dampak
anggota muda yang disebut ARMADA. Dari adanya keterlibatan ARMADA dalam pengembangan
obyek wisata, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang : (1) Kontribusi ARMADA
dalam Mengembangkan Pariwisata Puncak Sosok dan (2) Dampak kontribusi ARMADA dalam ikut
serta mengembangkan wisata Puncak Sosok. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
kualitatif. Informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang dipilih berdasarkan teknik purposive
sampling dengan kriteria yang sudah ditentukan. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan
dengan cara observasi, wawancara, dan analisis dokumentasi dengan teknik validitas data yakni
teknik triangulasi sumber. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis model interaktif
Miles dan Huberman mulai dari tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan
kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya kontribusi nyata dari ARMADA pada tiga
aspek pengembangan obyek wisata Puncak Sosok dimana kontribusi tersebut terdiri dari kontribusi
pemikiran, kontribusi dana, kontribusi tenaga, kontribusi sarana, dan kontribusi promosi. Selanjutnya
ada dampak yang timbul yakni dampak positif dan dampak negatif dimana dampak tersebut terjadi
pada aspek ekonomi dan aspek sosial budaya.
Kata Kunci: Pengembangan Pariwisata, Kontribusi, Dampak
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/e-societas.v9i2.15940
Refbacks
- There are currently no refbacks.
eISSN: 2827-9417