KESIAPSIAGAAN BENCANA ERUPSI GUNUNG MERAPI PADA SISWA SMP NEGERI 2 CANGKRINGAN

Ahmad Choirul Amin,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui tingkat kesiapsiagaan siswa SMP Negeri 2 Cangkringan dalam menghadapi bencana erupsi Gunung Merapi; 2) mengetahui ada tidaknya perbedaan tingkat kesiapsiagaan bencana siswa kelas VII, VIII, dan IX SMP Negeri
2 Cangkringan; dan 3) mengetahui upaya yang dilakukan sekolah untuk meningkatkan kesiapsiagaan siswa SMP Negeri 2 Cangkringan dalam menghadapi bencana erupsi Gunung Merapi.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari 265 siswa SMP Negeri 2 Cangkringan. Jumlah sampel sebanyak 160 siswa didapatkan menggunakan rumus slovin. Pengambilan sampel menggunakan teknik proportionate stratifield random sampling. Validitas instrumen penelitian diukur menggunakan rumus Product Moment, sedangkan reliabilitas instrumen diukur menggunakan Cronbachâs Alpha dibantu dengan program SPSS 20.00 for windows. Teknik pengumpulan data menggunakan angket/kuisioner, wawancara, dan dokumentasi. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif meliputi perhitungan mean, median, modus, dan standar deviasi kemudian skor dimasukkan ke dalam empat kategori yaitu sangat siap, siap, tidak siap, dan sangat tidak siap.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Tingkat kesiapsiagaan siswa SMP Negeri 2
Cangkringan terhadap bencana erupsi Gunung Merapi berada pada kategori âSiapâ. 2) Skor kesiapsiagaan bencana siswa kelas VII yaitu 136,30, siswa kelas VIII 132,91, dan siswa kelas IX 135,25. Kesiapsiagaan bencana siswa kelas VII, VIII, dan IX SMP Negeri 2 Cangkringan berada pada kategori âSiapâ. 3) Upaya SMP Negeri 2 Cangkringan untuk meningkatkan kesiapsiagaan siswa dilaksanakan melalui beberapa program antara lain pengintegrasian muatan siaga bencana dalam RPP dan silabus pembelajaran, sosialisasi dan simulasi bencana erupsi Gunung Merapi, pengadaan fasilitas penunjang sekolah siaga bencana antara lain petunjuk jalur evakuasi, peta jalur evakuasi, titik kumpul, peta kerawanan bencana Desa Kepuharjo, mobil pengangkut barang, handy talky (HT), megaphone, perlatan dasar dapur umum, peralatan UKS dan obat-obatan.

Kata Kunci : Kesiapsiagaan, bencana erupsi Gunung Merapi, SMP Negeri 2 Cangkringan.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 Our Journal Indexing and Abstracting by:

_________________________________________________________________________________________

Google Scholar / Google Cendekia by AsikBelajar - AsikBelajar.Com