Pengaruh Kedisiplinan Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas X Mata Pelajaran Gambar Teknik Dasar SMK Negeri 1 Sedayu

Candra Kusmawargi, , Indonesia
Prof. Dr. Husaini Usman, M.Pd., M.T., , Indonesia

Abstract


Tujuan penelitian ini dirancang untuk mengetahui: (1) besarnya pengaruh kedisiplinan belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas X mata pelajaran Gambar Teknik Dasar (GTD) Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Sedayu; (2) besarnya pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas X mata pelajaran GTD Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Sedayu; (3) besarnya pengaruh kekedisiplinanan dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar siswa kelas X mata pelajaran GTD Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Sedayu.

Penelitian ini merupakan penelitian expost facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Sedayu tahun ajaran 2015/2016 berjumlah 32 siswa, sehingga penelitian ini merupakan penelitian populasi. Teknik pengumpulan data menggunakan metode angket dan dokumentasi. Teknik analisis data untuk hipotesis pertama dan kedua menggunakan analisis regresi sederhana, sedangkan untuk hipotesis ketiga menggunakan analisis regresi ganda pada taraf signifikansi 5%.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan kedisiplinan belajar terhadap prestasi belajar GTD ditunjukkan dengan probabilitas (p) 0,000<0,05; (2) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan motivasi belajar terhadap prestasi belajar GTD ditunjukkan dengan probabilitas (p) 0,000<0,05; (3) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan kekedisiplinanan dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar GTD ditunjukkan dengan probabilitas (p) 0,000<0,05.


Full Text:

PDF

References


Djemari Mardapi. (2008). Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Nontes. Yogyakarta: Mitra Cendika.

Imam Ghozali. (2011). Analisis Multivariat Dengan Menggunakan SPSS. Semarang. Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Sahid Raharjo. (2014). Tutorial Cara Melakukan Uji Reliabilitas Alpha Cronbach’s dengan SPSS. Diunduh pada tanggal 15 Maret 2016 di alamat http://www.spssindonesia. com/2014/01/uji-reliabilitas-alpha-spss. html.

Slameto, B. (2010). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Sofyan, dkk. (2011). Regresi dan Korelasi dalam Genggaman Anda. Jakarta: Salemba Empat.

Uno, H. B. (2008). Teori Motivasi dan Pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.