LAMBANG ORNAMEN LANGIT - LANGIT RUANG KWAN TEE KOEN KLENTENG KWAN TEE KIONG YOGYAKARTA DITINJAU DARI FILSAFAT CHINA
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan lambang ornamen yang terdapat pada langit - langit ruang Kwan
Tee Koen Klenteng Kwan Tee Kiong Yogyakarta dikaji melalui filsafat China. Penelitian ini merupakan penelitian
deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah lambang ornamen pada langit - langit ruang Kwan Tee Koen Klenteng
Kwan Tee Kiong Yogyakarta. Sedangkan objeknya adalah filsafat China. Data diperoleh dengan teknik observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu: koleksi data, komparasi data, analisis
objek dan subjek penelitian, penyajian data, dan validasi. Validitas data diperoleh melalui perpanjangan keikutsertaan,
meningkatkan ketekunan, triangulasi, analisis kasus negatif, menggunakan bahan referensi, dan mengadakan membercheck.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1). Macam - macam figur ornamen yang terdapat pada langit - langit ruang Kwan
Tee Koen Klenteng Kwan Tee Kiong Yogyakarta adalah Naga, Kelelawar, Bunga Teratai, Burung Phoenix, Ikan, dan lima
warna. (2). Ornamen Naga melambangkan: kekuasaan, kesuburan, makhluk spiritual, angka 9, kekuatan, keberagaman
bertubuh satu, keberagaman yang melahirkan suatu harmoni, pasangan Burung Phoenix, yin dan yang, panutan, serta aksara
China; ornamen Kelelawar melambangkan: umur panjang dan kebahagiaan abadi; ornamen Bunga Teratai melambangkan:
kesempurnaan; ornamen Burung Phoenix melambangkan: keabadian, kekuatan api, sifat dasar manusia, kebaikan, dan
makhluk spiritual; ornamen Ikan melambangkan: selalu kelebihan; dan ornamen lima warna melambangkan: bahan dasar
pembentuk segala sesuatu, keseluruhan Alam Semesta merupakan satu mekanisme, saling menghasilkan dan
menghancurkan, filsafat warna sebuah bangunan, prinsip penempatan ruang, warna hijau melambangkan kehidupan dan
perkembangan, warna merah melambangkan kekuatan dan membangkitkan perasaan nafsu, warna putih melambangkan
kemewahan dan kekokohan, serta warna hitam melambangkan perasaan kedalaman. (3). Setiap lambang ornamen tersebut
dikaji melalui filsafat China.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan lambang ornamen yang terdapat pada langit - langit ruang Kwan
Tee Koen Klenteng Kwan Tee Kiong Yogyakarta dikaji melalui filsafat China. Penelitian ini merupakan penelitian
deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah lambang ornamen pada langit - langit ruang Kwan Tee Koen Klenteng
Kwan Tee Kiong Yogyakarta. Sedangkan objeknya adalah filsafat China. Data diperoleh dengan teknik observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu: koleksi data, komparasi data, analisis
objek dan subjek penelitian, penyajian data, dan validasi. Validitas data diperoleh melalui perpanjangan keikutsertaan,
meningkatkan ketekunan, triangulasi, analisis kasus negatif, menggunakan bahan referensi, dan mengadakan membercheck.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1). Macam - macam figur ornamen yang terdapat pada langit - langit ruang Kwan
Tee Koen Klenteng Kwan Tee Kiong Yogyakarta adalah Naga, Kelelawar, Bunga Teratai, Burung Phoenix, Ikan, dan lima
warna. (2). Ornamen Naga melambangkan: kekuasaan, kesuburan, makhluk spiritual, angka 9, kekuatan, keberagaman
bertubuh satu, keberagaman yang melahirkan suatu harmoni, pasangan Burung Phoenix, yin dan yang, panutan, serta aksara
China; ornamen Kelelawar melambangkan: umur panjang dan kebahagiaan abadi; ornamen Bunga Teratai melambangkan:
kesempurnaan; ornamen Burung Phoenix melambangkan: keabadian, kekuatan api, sifat dasar manusia, kebaikan, dan
makhluk spiritual; ornamen Ikan melambangkan: selalu kelebihan; dan ornamen lima warna melambangkan: bahan dasar
pembentuk segala sesuatu, keseluruhan Alam Semesta merupakan satu mekanisme, saling menghasilkan dan
menghancurkan, filsafat warna sebuah bangunan, prinsip penempatan ruang, warna hijau melambangkan kehidupan dan
perkembangan, warna merah melambangkan kekuatan dan membangkitkan perasaan nafsu, warna putih melambangkan
kemewahan dan kekokohan, serta warna hitam melambangkan perasaan kedalaman. (3). Setiap lambang ornamen tersebut
dikaji melalui filsafat China.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.