PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP-UP BOOK RAGAM HIAS SURYA MAJAPAHIT UNTUK SISWA KELAS XI SMAN 1 GONDANG

Rizky Dewi Erfiana,

Abstract


Abstrak
Penelitian Tugas Akhir Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pengembangan dan kelayakan media
pembelajaran pop-up book pada mata pelajaran ragam hias Surya Majapahit untuk peserta didik kelas XI SMAN 1
Gondang Mojokerto
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development  (R&D) yang diadaptasi dari
model pengembangan Borg and Gall yaitu : 1) Potensi dan Masalah, 2) Pengumpulan Data, 3) Desain Produk, 4)
Validasi Desain, 5) Revisi Desain, 6) Uji Coba Produk, 7) Revisi Produk, 8) Uji Coba Pemakaian. Validasi
dilakukan oleh ahli materi, ahli media, praktisi pembelajaran seni budaya yaitu guru SMAN 1 Gondang. Media
yang dikembangkan diujicobakan kepada 30 siswa Kelas XI MIPA 5 SMAN 1 Gondang.  Pengumpulan data
menggunakan observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif
kuantitatif dan kualitatif.
Penelitian pengembangan ini menghasilkan media pembelajaran ragam hias pop-up book untuk peserta didik kelas
XI. Pembuatan media menggunakan software Paint Tool SAI dan Corel Draw X7. Isi media menggunakan kertas
ivory 260 dan untuk sampulnya menggunakan hardcover teknik binding dilaminasi glossy. Hasil akhir validasi ahli
materi sebesar 94% dengan kriteria sangat layak. Hasil akhir validasi ahli media sebesar 91% dengan kriteria
sangat layak. Respon siswa terhadap media pembelajaran ini pada saat dilakukan uji coba rata-rata menunjukkan
respon “Sangat Positif” dengan mendapatkan persentase ≥85% disetiap indikatornya.  Dengan demikian, media
pembelajaran pop-up book ini layak digunakan sebagai media pembelajaran di kelas.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.