PENGARUH MOTIVASI DAN PENGETAHUAN TENTANG PROFESI AUDITOR TERHADAP MINAT MENJADI AUDITOR PADA MAHASISWA AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Siti Sundari, Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta
Sukanti Sukanti, Staf Pengajar Jurusan Pendidikan Akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Motivasi dan Pengetahuan tentang Profesi Auditor terhadap Minat menjadi Auditor Pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linier sederhana, dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi terhadap Minat Menjadi Auditor Pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi UNY yang ditunjukkan dengan nilai r (0,815), r2  (0,664), dan  t-hitung > t-tabel (15,270 > 1,657), (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Pengetahuan Tentang Profesi Auditor terhadap Minat Menjadi Auditor Pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi UNY yang ditunjukkan dengan nilai r  (0,718), r2 (0,515), dan t-hitung > t-tabel (11,194 > 1,657), (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi dan Pengetahuan Tentang Profesi Auditor secara bersama-sama terhadap Minat Menjadi Auditor Pada Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi UNY yang ditunjukkan dengan nilai R (0,843), R2 (0,706), dan F-hitung > F-tabel (143,719>3,074).

Kata Kunci: Motivasi, Pengetahuan tentang Profesi Auditor, Minat Menjadi Auditor 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


.