KEMAMPUAN KOMUNIKASI ANAK AUTIS DALAM INTERAKSI SOSIAL (Kasus Anak Autis di Sekolah Inklusi, SD Negeri Giwangan Kotamadya Yogyakarta)

Fitri Rahayu, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan mengenai bentuk
kemampuan komunikasi yang dapat dilakukan anak autis, serta kemampuan komunikasi
anak autis ketika melakukan interaksi sosial di Sekolah Dasar Negeri Giwangan
Yogyakarta.
Jenis Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis penelitian studi kasus.
Subjek penelitian merupakan siswa kelas IV dengan gangguan autis. Pengumpulan data
menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Data-data yang diperolah
kemudian dianalisis, data disajikan dengan menarik kesimpulan mengenai pemaknaan
data yang telah terkumpul.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk kemampuan komunikasi yang dapat
dilakukan AS saat interaksi sosial berupa komunikasi satu arah dari peneliti ke subjek.
AS sudah bisa menulis dan membaca tetapi kemampuan AS dalam memahami bahasa
tulis dalam komunikasi masih kurang walaupun sudah dapat berbicara, membaca, dan
menulis tetapi AS belum dapat berkomunikasi dengan baik, sehingga masih memerlukan
bimbingan. AS mampu merespon komunikasi saat interaksi berlangsung tetapi terkadang
respon yang diberikan AS belum sesuai dengan topik komunikasi. AS sudah dapat
berbicara tetapi dalam melakukan komunikasi saat ini baru penguasai komunikasi verbal
satu arah dari peneliti ke subjek dengan bantuan stimulus dan kemampuan komunikasi
non verbal masih kurang yang sering terlihat dalam komunikasi non verbal hanya
sentuhan serta gerakan tubuh.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter