PELAKSANAAN PEMBELAJARAN EKSTRAKURIKULER MELUKIS DI SLB AUTIS CITRA MULIA MANDIRI
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran ekstrakurikuler melukis, hasil pembelajaran ekstrakurikuler melukis, serta faktor determinan pembelajaran ekstrakurikuler melukis di SLB Autis Citra Mulia Mandiri. Sumber data diperoleh dari narasumber yang terlibat dalam pembelajaran ekstrakurikuler melukis di SLB Autis Citra Mulia Mandiri yaitu Kepala Sekolah, Guru Ekstrakurikuler Melukis, Guru Pendamping Ekstrakurikuler Melukis, dan Orang tua siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi pembelajaran ekstrakurikuler melukis dan wawancara kepada Kepala Sekolah, Guru Ekstrakurikuler Melukis, Guru Pendamping Ekstrakurikuler Melukis, dan Orang tua siswa. Hasil analisis data tersebut selanjutnya disusun dalam bentuk laporan dengan teknik deskriptif analisis, yaitu dengan cara mendeskripsikan keterangan-keterangan atau data-data yang telah terkumpul dan dianalisis berdasarkan teori–teori yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran ekstrakurikuler melukis di SLB Autis Citra Mulia Mandiri melibatkan beberapa komponen pembelajaran, di antaranya tujuan pembelajaran, peran guru, aktivitas siswa, materi pembelajaran, metode pembelajaran, alat dan sumber pembelajaran, serta evaluasi pembelajaran ekstrakurikuler melukis. Siswa yang mengikuti pembelajaran ekstrakurikuler di SLB Autis Citra Mulia Mandiri sudah mampu melukis dengan baik hingga mampu mengikuti perlombaan melukis dan meraih juara meskipun dengan bantuan guru pendamping, Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kegiatan proses sistem pembelajaran ekstrakurikuler melukis di SLB Autis Citra Mulia Mandiri, di antaranya faktor guru, faktor siswa, sarana, alat dan media yang tersedia, serta faktor lingkungan.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal telah terindeks: