TINGKAT KETERAMPILAN TEKNIK DASAR BERMAIN SEPAKBOLA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMP NEGERI SE KECAMATAN SAMPANG KABUPATEN CILACAP TAHUN 2016

Yudit Adi Kurniyanto, , Indonesia

Abstract


Abstrak Permasalahan penelitian ini tentang rendahnya tingkat keterampilan teknik dasar bermain sepakbola peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMP Negeri se- Kecamatan Sampang Kabupaten Cilacap. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa baik tingkat keterampilan teknik dasar bermain sepakbola peserta ekstrakurikuler di SMP Negeri se Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode survey menggunakan tes Instrumen pengembangan David Lee yang telah dikembangkan oleh Subagyo Irianto (2010: 10). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa peserta ekstrakurikuler sepakbola peserta di SMP Negeri se-Kecamatan Sampang yang berjumlah sebanyak 65 anak. Untuk menganalisis data digunakan statistik deskriptif dengan persentase. Tingkat keterampilan teknik dasar bermain sepakbola peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMP Negeri se- Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap yang masuk kedalam kategori baik sekali sebanyak 8 siswa atau sebesar 12,31 %, kategori baik sebanyak 17 siswa atau sebesar 26,15 %, kategori cukup sebanyak 32 siswa atau sebesar 49,24 % dan pada kategori kurang sebanyak 4 siswa atau sebesar 6,15 % dan pada kategori kurang sekali sebanya 4 siswa atau sebesar 6,15 %. Kata Kunci : Tingkat Keterampilan, Sepakbola dan Peserta Ekstrakurikuler Sepakbola SMP Negeri Se Kecamatan Sampang. THE SKILL LEVEL OF PLAYING FOOTBALL BASIC TECHNIQUES OF EXTRACURRICULAR FOOTBALL STUDENTS IN ALL SAMPANG CILACAP STATE JUNIOR HIGH SCHOOL By: Yudit Adi Kurniyanto Email : adikurniyanto@yahoo.com Abstract The problem of this research is about low level of basic technique of playing football of extracurricular football students in all-Sampang Cilacap State Junior High School. The aim of this research is: to find out how well the skill level of basic technique of extracurricular football students in all-Sampang Cilacap state junior high school. The kind of this research is descriptive research with survey method using David Lee development instrument test which has been developed by Subagyo Irianto (2010:10). The subject of this research is extracurricular football students in all-Sampang Cilacap state junior high school, as much as 65 students. The writer uses descriptive statistic method with percentages to analyze the data. The skill level of playing football basic technique of extracurricular football students in all-Sampang Cilacap State Junior High School who includes to the advances category is 8 students or 12,31%, good category is 17 students or 26,15%, sufficient category is 32 students or 49,24 %, poor category is 4 students or 6,15 % and very poor is 4 students or 6,15 %. Key words: The level of skill, Football and The extracurricular football students of all-Sampang Cilacap State Junior High School

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.