PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI MEDIA POP-UP BOOK PADA SISWA KELAS II SD N BRENGOSAN 1

Annisa Amalia Rizki,

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis deskripsi menggunakan media pop-up book. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan model Kemmis dan McTaggart. Subjek penelitian adalah siswa kelas II. Teknik analisis data adalah kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menggunakan media pop-up book dapat meningkatkan proses pembelajaran menulis deskripsi, ditunjukan dengan siswa terlibat secara aktif dalam  proses pembelajaran menulis deskripsi, perhatian siswa lebih meningkat, dan siswa sangat antusias ketika diberikan tugas menulis deskripsi. Meningkatkan keterampilan menulis deskripsi, dapat dilihat dari nilai rata-rata menulis deskripsi yang meningkat pada pra tindakan sebesar 67,38 menjadi 74,72 pada siklus I dan meningkat menjadi 81 pada siklus II. Persentase siswa yang mencapai standar ketuntasan rata-rata pada keterampilan menulis deskripsi juga mengalami peningkat dari pra tindakan ke siklus I dan siklus II. Persentase siswa pada pra tindakan adalah 22,22%, naik menjadi 55,56% pada siklus I, dan meningkat menjadi 83,33% pada siklus II.

Kata kunci: keterampilan menulis deskripsi, siswa kelas II SD, media pop-up book.

 

Abstract

This research aims at improving descriptive writing skill using pop-up book by Classroom Action Research with Kemmis and Mc Taggart’s method. The subjects were 2nd grade students. Data analysis techniques were qualitative and quantitative. The results of this research indicate that using the pop-up book can improve the learning process of descriptive writing, indicated by students engage in learning activities of descriptive writing, increasing student attention, and students are very enthusiastic when given the task of descriptive writing. Improve the skills of descriptive writing, indicated by the increasing average value of writing description in pre-action was 67,38 to 74,72 in cycle I and increased to 81 in cycle II. The percentage of students who achieve the average mastery standard on the description writing skill increased from 22,22% to 55,56% in cycle I, and increased to 83,33% in cycle II.

Keywords: descriptive writing skills, grade II elementary school students, pop-up book.  

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.