PENGEMBANGAN MEDIA MONOPOLI AKSARA JAWA UNTUK PEMBELAJARAN MEMBACA DI KELAS IV SD N LEMPUYANGAN 1 YOGYAKARTA

Fatimatuz Zahro,

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah-langkah sistematis pengembangan media Monopoli Aksara Jawa dan mendeskripsikan tingkat validitas media tersebut. Penelitian ini termasuk jenis penelitian dan pengembangan (R and D) model Plomp dengan tahapan penelitian preliminary investigation, realization, test, evaluation, revision, dan implementation. Berdasarkan data tahap
preliminary investigation, media dirancang dan direalisasikan dalam wujud konkret. Setelah direalisasikan, media dinilai oleh ahli materi, ahli media, praktisi (guru) dan diujicobakan kepada 28 siswa kelas IV SD N Lempuyangan 1 Yogyakarta. Instrumen penilaian yang digunakan yaitu angket. Hasil dari penilaian tersebut yaitu berupa data kuantitatif. Berdasarkan hasil penilaian, media yang
dinilaikan kepada ahli materi memperoleh skor 4,8 (kriteria sangat baik). Penilaian oleh ahli media memperoleh skor 4,3 (kriteria sangat baik). Penilaian oleh praktisi memperoleh skor 4,0 (kriteria baik). Hasil uji coba memperoleh skor 4,41 (kriteria sangat baik).

Kata kunci : media, monopoli, aksara Jawa, Siswa kelas IV SD

ABSTRACT

This research aims to describe of sistematic procedur of Aksara Jawa Monopoly Media and describe validity of this media. This research includes research and development (R and D) models Plomp with stages of the research are preliminary investigation, realization, test, evaluation, revision, and implementation. Based on data from the preliminary investigation stage, the media was designed and realized in concrete form. Once realized, the media assessed by material expert, media expert, practitioner (teacher) and tested on 28 students of fourth grade SD N Lempuyangan 1 Yogyakarta. Assessment instruments used are questionnaires. Results of the assessment in the form of quantitative data. Based on the results of the assessment, which media experts assessed the material obtained a score of 4.8 (criterion is very good). Assessment by media experts obtained a score of 4.3 (criterion is very
good). Assessment by the practitioner to obtain a score of 4.0 (good criteria). The results of implementation get score of 4.41 (very good criteria).

Keywords : media , monopoly , aksara Jawa , fourth grade students


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.