Pengembangan Video Pembelajaran Berbasis ICARE Untuk Meningkatkan Penguasaan Materi dan Kemandirian Belajar Fisika
Juli Astono, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Abstract
Abstrak- Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menghasilkan video pembelajaran berbasis ICARE yang layak untuk meningkatkan penguasaan materi dan kemandirian belajar peserta didik, 2) mengetahui peningkatan penguasaan materi peserta didik, 3) mengetahui peningkatan kemandirian belajar peserta didik. Penelitian menggunakan model 4D, yakni Define, Design, Develop, dan Disseminate. Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 Galur dengan subjek penelitian peserta didik kelas X MIPA 1 dan X MIPA 2. Analisis peningkatan penguasaan materi dan kemandirian belajar menggunakan standar gain. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 1) Video pembelajaran fisika berbasis ICARE layak digunakan untuk pembelajaran dengan skor 3.5 dengan kategori baik; 2) Video pembelajaran berbasis ICARE mampu meningkatkan penguasaan materi yang ditandai dengan peningkatan hasil belajar kognitif dengan skor gain sebesar 0.5 dengan kategori sedang; 3) Video pembelajaran berbasis ICARE mampu meningkatkan kemandirian belajar peserta didik dengan skor gain sebesar 0.3 dengan kategori sedang.
Kata-Kata Kunci: ICARE, penguasaan materi, kemandirian belajarFull Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21831/jpf.v8i3.17870
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 E-Journal Pendidikan Fisika
Our journal is indexed by:
Online ISSN (e-ISSN): 3025-9215
Jurnal Pendidikan Fisika by https://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/pfisika/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. |