PELAKSANAAN TEACHING FACTORY DI SMK N 2 PENGASIH KULON PROGO
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pelaksanaan teaching factory, serta faktor pendukung dan penghambat teaching factory di SMK Negeri 2 Pengasih. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif., dengan pedoman wawancara, observasi dan dokumentasi sebagai instrumen penelitian. Subyek penelitiannya kepala sekolah, koordinator teaching factory, guru dan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pembentukan manajemen untuk merencanakan sasaran, mengatur pekerjaan dan kerjasama industri; (2) standar kompetensi sesuai kebutuhkan industri; (3) siswa yang dilibatkan adalah siswa yang menguasai kompetensi kejuruan dan melalui seleksi; (4) perlengkapan dan peralatan digunakan untuk proses produksi/jasa; (5) pengajar ditetapkan berdasarkan kriteria akademis dan pengalaman industri; (6) proses pelaksanaan produksi dilakukan dengan prosedur jelas; (7) pemasaran produk dilaksanakan dengan promosi media cetak dan elektronik; (8) evaluasi dilakukan oleh koordinator tetapi belum menyeluruh; (9) faktor yang mendukung adalah SDM berkompeten, sarana, prasarana dan memiliki pasar yang jelas; (10) faktor yang menghambat adalah jauhnya jarak sekolah dengan tempat pelaksanaan dan kesibukan guru pendamping.
Kata Kunci : Teaching Factory, Faktor Pendukung, Faktor Penghambat.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.