MANAJEMEN PRAKTIK KERJA INDUSTRI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK N 1 NGAWEN
Bambang Sulistyo, Pendidikan Teknik Otomotif Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta
Abstract
Tujuan penelitian untuk mengetahui tingkat ketercapaian pelaksanaan Praktik Kerja Industri program keahlian Teknik Kendaraan Ringan SMK N 1 Ngawen, dari kesiapan administrasi prakerin, kesiapan organisasi prakerin, kesiapan pembiayaan prakerin, kesiapan program kerja prakerin, pelaksanaan monitoring, hingga evaluasi prakerin. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data melalui kuesioner, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian : (1) kesiapan administrasi prakerin sangat tinggi (83,33%). (2) kesiapan organisasi prakerin sedang (54,17%). (3) kesiapan biaya prakerin sangat tinggi (83,33%). (4) kesiapan pengelolaan program prakerin tinggi (66,67%). (5) kesiapan guru pembimbing sangat tinggi (86,7%). (6) pelaksanaan prakerin di industri sangat tinggi (93,3). (7) pelaksanaan monitoring sangat tinggi (83,33%). (8) pelaksanaan uji kompetensi dan sertifikasi rendah (37,5%). (9) pelaksanaan evaluasi sangat tinggi (91,66%). Secara keseluruhan dapat ditarik kesimpulan bahwa pelaksanaan manajemen prakerin di SMK N 1 Ngawen telah berjalan dengan baik, dari proses perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi. Kata Kunci: Manajemen Praktik Kerja Industri, Praktik Kerja Industri, Ketercapaian Aspek Prakerin
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.