IDENTIFIKASI FAKTOR PENYEBAB PERILAKU AGRESIF PADA SISWA KELAS 8 SMP NEGERI 4 NGAGLIK

Nara Jati Pangarsa

Abstract


Abstrak

 

Penelitian ini dilakukan karena akhir-akhir ini banyak muncul perilaku agresif di kalangan pelajar. Hal tersebut menimbulkan dampak yang tidak baik bagi pelaku maupun bagi korban dari pelaku perilaku agresif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 8 SMP Negeri 4 Ngaglik namun bukan seluruhnya melainkan sebanyak 3 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pedoman wawancara dan anecdotal record yang kemudian ditriangulasikan menggunakan triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab perilaku agresif siswa kelas 8 SMP Negeri 4 Ngaglik beragam meliputi faktor psikologis, frustrasi, teman sebaya, keluarga dan lingkungan. Dampak yang dialami oleh siswa kelas 8 SMP Negeri 4 Ngaglik meliputi tiga aspek yaitu aspek pribadi, aspek sosial dan aspek belajar. Aspek pribadi, dampak yang muncul adalah perubahan rasa percaya diri seseorang akibat perilaku agresif yang dimilikinya. Aspek sosial adalah tanggapan dan perlakuan yang hampir sama terhadap ketiga subjek. Aspek belajar, dampak yang dialami oleh subjek beragam.

 

Kata kunci: perilaku agresif, remaja

 

Abstrack

 

This study was conducted because lately there are many aggresive behavior among students. It has adverse impact on the perpetrator and the victim of perpetrator of aggresive behavior. The approach used in the study was qualitative approach in case study research type. The subjects of the study were students from 8th grade of SMP Negeri 4 Ngaglik, but not all students only 3 students. The instrument used in the study was interview guidlines and anecdotal record, which is later to be triangulated using triangulation technique. The result of the study shows the cause factor of aggresive behavior on 8th grade students of SMP Negeri 4 Ngaglik covers three aspects which is personal, social and learning aspect. Personal aspect, the impact is the change on their confidence level due to their aggresive behavior because feel more dominant. The sosial aspect is the negative responses experienced by the subjects due to aggresive behavior that is done by subjects daily. The impact on the learning aspect as experienced by the subject is varied.

 

Keywords: aggresive behavior, juvenile


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.