ANALISIS KETEPATAN PENGGUNAAN TOOL UNJUK KERJA POLA ROK BERBASIS COMPUTER AIDED DESIGN (CAD) DALAM PEMBUATAN BUSANA INDUSTRI SISWA KELAS XI TATA BUSANA DI SMK NEGERI 3 KLATEN

Istriyani Istriyani, Sri Emy Yuli Suprihatin, M. Si

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketepatan penggunaan tool pada unjuk kerja pola rok menggunakan CAD RP-DGS dalam pelajaran pembuatan busana industri ditinjau dari: 1) ketepatan memilih tool, 2) ketepatan menggunakan tool, 3) ketepatan hasil menggunakan tool. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2019 dan bertempat di SMK Negeri 3 Klaten. Populasi dalam penelitian kelas XI Tata Busana 1, 2, 3. Sedangkan sampel dalam penelitian yaitu siswa kelas XI TB 3 dengan jumlah 30 siswa. Teknik pengumpalan data menggunakan tes unjuk kerja. Validitas instrument menggunakan validitas isi dengan judgment expert dan reliabiltasnya menggunakan reliabilitas antar rater. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1.) Ketepatan dalam memilih tool yaitu 87.9% kategori melampuai KKM atau tuntas dan tidak tuntas sebesar 12.1 % 2.) Ketepatan menggunakan tool yaitu 83.55% kategori mencapai KKM atau tuntas dan tidak tuntas sebesar 16.45% 3.) Ketepatan hasil menggunakan tool yaitu 75.77% kategori mencapai KKM atau tuntas dan tidak tuntas sebesar 24.23 %.
Kata kunci: Pola rok, Ketepatan tool, Computer Aided Design, Busana Industri, Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM)

 

This study aimed to investigate the accuracy of the tool use in the skirt pattern performance using Richpeace CAD in the industrial clothing making terms of: (1) the accuracy in choosing tools in skirt pattern making using Richpeace CAD, (2) the accuracy in using tools in skirt pattern making using Richpeace CAD, and (3) the accuracy of results using tools in skirt pattern making using Richpeace CAD. This was a quantitative descriptive study. It was conducted in May 2019 at SMK Negeri 3 Klaten. The research population comprised Grades XI of Fashion Design 1, XI of Fashion Design 2, and XI of Fashion Design 3. The sample consisted of the students of Grade XI of Fashion Design 3 with a total of 30 students. The data were collected using performance sheets. The instrument validity was assessed in terms of the content validity through expert judgment and the reliability was assessed by the inter-rater reliability technique. The data were analyzed using descriptive statistics. (1) The accuracy in choosing tools was 87.9% with a category above the minimum mastery criterion (MMC) and 12.1% did not attain the mastery. (2) The accuracy in using tools in skirt pattern making was 83.55% with a category of attaining the MMC and 16.45% did not attain the mastery. (3) The accuracy of the results using tools in skirt pattern making was 75.77% with a category of attaining the MMC and 24.23% did not attain the mastery.
Keywords: skirt patterns, tool accuracy, Computer Aided Design (CAD), industrial clothing, Minimum Mastery Criterion (MMC)

 


Full Text:

PDF

References


Amstrong, Hellen Josseph (2010). Patternmaking For Fashion Design. New Jersey 07458: Prentice Hall.

Aries, S (2011) Asesmen dan Evaluasi. Bandung: Aditya Media Publising.

Basuki, Ismet. (2015) .Asesmen Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Ernawati, dkk. (2008). Tata Busana Untuk SMK Jilid 1. Jakarta: Direktora Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.

Ernawati, dkk. (2008). Tata Busana Untuk SMK Jilid 2. Jakarta: Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R & D). Bandung: Alfabeta.

Sudjana, N. (1992). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Syamsuddin, dkk. (2011). Metodologi Penelitian Pendidikan Bahasa. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Mansyur, dkk (2015). Asesmen Pembelajaran di Sekolah Panduan Bagi Guru dan Calon Guru. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Mulliawan, Porrie (2006) Kontruksi Pola Busana Wanita. Jakarta: Gunung Mulia.

Muhdhor, (2016). Pattern Grading dan Marker dengan CAD Richpeace. Kemdikbud:Direktorat Pembinaan SMK.

Muhammad, Hamid (2017) Panduan Penilaian Hasil Belajar Pada Sekolah Menengah Kejuruan. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat.

Suryadi, Nathanael. (2018) Membuat Pola Dengan CAD System. Malang: PT. Litera Mediatama Anggota IKAPI

Nurul Dwi Astuti. 2018. Pengembangan Modul Pembuatan Busana Rumah Secara Industri Di SMK Negeri 6 Yogyakarta. UNY. Yogyakarta




DOI: https://doi.org/10.21831/teknik%20busana.v8i7.17105

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 E-JOURNAL PENDIDIKAN TEKNIK BUSANA - S1