PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL PEMBUATAN ROK SUAI KELAS XI TATA BUSANA DI SMK NEGERI 1 NGAWEN

Muthiah Muthiah, Kapti Asiatun, M.Pd

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk, 1) mengembangkan media pembelajaran video tutorial
pembuatan rok suai 2) mengetahui kelayakan media pembelajaran video tutorial pembuatan rok suai.
Jenis penelitian ini pengembangan atau Resarch and Development (R&D) melalui 5 langkah
pengembangan yaitu (concept) pengumpulan materi pendukung, (design) merancang tampilan ,
(material collecting) pengumpulan bahan-bahan pembuatan media, (assembly) penggabungan atau
penyatuan bahan, (testing) uji coba kelayakan media. Waktu penelitian dilakukan pada bulan
November 2017- April 2018. Subjek penelitan adalah siswa kelas XI Tata Busana sejumlah 31
siswa.Teknik pengumpulan data yang digunakan; observasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis
data yang digunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran
video tutorial pembuatan rok suai dinyatakan layak sebagai media pembelajaran busana industri.
Besar skor rata-rata yang diberikan oleh ahli materi yaitu 67% dengan kategori layak dan penilaian
ahli media 67% dengan kategori layak. Penilaian uji coba kelompok kecil diperoleh persentase 89%
dengan kategori layak, dan penilaian pada penelitian lapangan diperoleh persentase 61% dengan
kategori layak. Berdasarkan keseluruhan hasil persentase penilaian kelayakan media pembelajaran
video tutorial pembuatan rok suai termasuk dalam kategori layak digunakan untuk media
pembelajaran.

Kata Kunci: Media Pembelajaran, Video Tutorial, Rok Suai.

ABSTRACT

This research aims to: 1) develop tutorial video learning media of suai skirt making 2)
discover the eligibility of tutorial video learning media of suai skirt making. This study is a
research and development (R&D) by way of five
 
developing steps, which are concept
(collecting supporting materials), design (staking appearance), material collecting (gathering
all materials for the media making), assembly (assembling or uniting materials), testing
(trying out the eligibility of media). This research was conducted on November 2017 – April
2018. Subjects of this research are 31 student grade XI majoring in fashion. The techniques
used for collecting data are observation, interview, and questionnaire. The technique to
analyze data is descriptive analysis. The result of the study shows that tutorial video learning
media of suai skirt making is claimed eligible as a learning media in fashion industry. The
average score given by both material and media experts is 67% with eligible category.
Moreover, the assessment of small group try out can be gained 89% in percentage with
eligible category, while the assessment on field research can be gained 61% in percentage
with eligible category. Based on the entire results of the eligibility assessment of tutorial
video learning media  of suai skirt making is included as eligible category.   

Keywords: Learning Media, Tutorial video, Suai skirt


Full Text:

PDF

References


Arief S. Sadiman, dkk. (2011). Media

Pendidikan dan Proses Belajar Mengajar.

Jakarta: PT Raja Grafindo Persada

Ega Rima Wati. (2016). Ragam Media

Pembelajaran, Yogyakarta: Kata Pena.




DOI: https://doi.org/10.21831/teknik%20busana.v7i5.11778

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 E-JOURNAL PENDIDIKAN TEKNIK BUSANA - S1