PENERAPAN TEKNIK VOKAL MAHASISWA PIM VOKAL JURUSAN PENDIDIKAN SENI MUSIK FBS UNY DALAM MENYANYIKAN LAGU POPULER (POP) DI PERTUNJUKAN LIVE MUSIC
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan teknik vokal mahasiswa PIM Vokal Jurusan Pendidikan Seni Musik FBS UNY dalam menyanyikan lagu populer (pop) di pertunjukan live music. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dimana penulis bertindak sebagai instrumen utama penelitian. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis data interaktif Milles dan Huberman. Proses analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Validitas data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi teknik dan sumber. Penelitian ini menghasilkan beberapa temuan yaitu (1)Mahasiswa PIM vokal telah menerapkan teknik vokal dalam menyanyikan lagu populer (pop) dipertunjukan live music seperti teknik pernafasan, intonasi, artikulasi, phrasering, resonansi, sikap tubuh waktu bernyanyi dan pembawaan/gaya menyanyi. (2)Penerapan teknik vokal mahasiwa PIM vokal sudah baik dan benar dalam menyanyikan lagu popuper (pop) di pertunjukan live music, (3)Teknik vokal lagu seriosa sama dengan lagu populer (pop), hanya saja yang membedakan adalah teknik pembawaan/gaya menyanyi.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.