PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PNEUMATIK PADA KOMPETENSI MERAKIT SISTEM KONTROL PNEUMATIK DI SMK NEGERI 2 DEPOK

Dwi Isnanto, , Indonesia

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk: (1)  merancang dan menghasilkan media pembelajaran pneumatik yang tepat pada kompetensi merakit sistem kontrol pneumatik di SMK, dan (2) mengetahui kelayakan media pembelajaran pneumatik pada kompetensi merakit sistem kontrol pneumatik pada kompetensi merakit sistem kontrol pneumatik di SMK Negeri 2 Depok berdasarkan ahli media, ahli materi dan pengguna. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model pengembangan 4-D (Define, Design, Development, and Disseminate). Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket, wawancara dan observasi. Media pembelajaran ini dikembangkan menggunakan perangkat lunak Adobe Flash CS6 untuk tampilan antarmuka dan Sony Vegas Pro 13 untuk video pembelajaran. Kelayakan media pembelajaran ini diuji oleh dua ahli media dan dua ahli materi serta melibatkan 22 siswa kelas XI Jurusan Teknik Otomasi Industri di SMK Negeri 2 Depok. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis data deskriptif. Hasil penelitian ini adalah : (1) menghasilkan media pembelajaran pneumatik pada kompetensi merakit sistem kontrol pneumatik di SMK dengan menggunakan model pengembangan 4-D dengan hasil berupa media pembelajaran dengan antarmuka flash dan materi pokok berupa video pembelajaran interaktif, (2) hasil penilaian kelayakan oleh ahli media mendapat rerata skor 93,5 dari skor tertinggi 116 dengan kategori layak, penilaian kelayakan oleh ahli materi mendapat rerata skor 111,5 dari skor tertinggi 132 dengan kategori layak, dan penilaian oleh pengguna mendapat rerata skor sebesar 129,7 dari skor tertinggi 160 dengan kategori layak sebagai media pembelajaran.

Kata kunci: media pembelajaran, merakit sistem kontrol pneumatik, video

 

Abstract

This study aims to:(1) designing and creating appropriate pneumatic instructional media in competency of assembling pneumatic control system in a vocational school, and (2) determine the feasibility of the pneumatic instructional media in the competency of assembling pneumatic control system in a vocational school based on media experts, subject matter experts and users. The type of this research and its development used 4-D (Define, Design, Development, and Disseminate) model. Method of data collection is done by using questionnaires, interviews and observation. Instructional media is developed by used Adobe Flash CS6 software for interface display and Sony Vegas Pro 13 for instructional videos. The feasibility of this instructional media was tested by two media experts and two material experts and involves 22 students of eleventh-grader of Industrial Automation Engineering Department. The data were analyzed using descriptive data analysis technique. The results of this study are: (1) produce the pneumatic instructional media in competency of assembling the pneumatic control system in the vocational school by used 4-D model with the results is a media with a flash interface and subject matter in the form of  interactive learning video (2) result of the feasibility assessment by media experts get average score of 93.5 from the highest score of 116 with a feasible category, the feasibility assessment by subject matter experts get average score of 111.5 from the highest score of 132 with a feasible category, and rating by users receiving an average score of 129.7 of the highest score of 160, which is categorized as eligible for an instructional media.

 

Keywords:  instructional media, assemble pneumatic control systems, video


Full Text:

68-77

Refbacks

  • There are currently no refbacks.