PENGARUH KARAKTER TERHADAP PRESTASI BELAJAR DITINJAU DARI DOMISILI DI SMK MUHAMMADIYAH BERBASIS PONDOK PESANTREN MINGGIR SLEMAN
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh karakter internal dan karakter berhubungan dengan orang lain terhadap prestasi belajar siswa pondok pesantren dan siswa kalong di SMK Muhammadiyah Minggir, baik secara parsial maupun simultan; dan (2) perbedaan Prestasi Belajar siswa pondok pesantren dan siswa kalong di SMK Muhammadiyah Minggir. Penelitian ini merupakan penelitian ex post facto. Sampelberjumlah 72 siswa, diperoleh melalui teknik proportional random sampling. Pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi dan komparatif. Hasil penelitian ini adalah (1) tidak terdapat pengaruh karakter internal dan karakter berhubungan dengan orang lain terhadap prestasi belajar siswa pondok pesantren dan siswa kalong di SMK Muhammadiyah Minggir, baik secara parsial maupun simultan; dan (2) terdapat perbedaan prestasi belajar siswa di SMK Muhammadiyah Minggirditinjau dari domisili. Prestasi belajar siswa tidak hanya dipengaruhi oleh karakter siswa, namun dipengaruhi juga oleh sarana dan prasarana, kompetensi guru, kreativitas guru, sumber-sumber belajar, metode serta dukungan lingkungan, keluarga, dan lingkungan. Peningkatan prestasi belajar dapat dilakukan dengan meningkatkan faktor-faktor tersebut.
Kata kunci: Kepribadian, SMK Berbasis Pondok Pesantren
Abstract
This research aims to knows:(1) the influence of an internal character and the human relation character on student boarding school and student thereout boarding school achievement at SMK Muhammadiyah Minggir, either partially or simultaneously; and (2) know the difference in students achievement boarding school and outside boarding school at SMK Muhammadiyah Minggir. This is a ex post facto research. Total sample are 72 students, obtained through a proportional random sampling technique. Data is collected through questionnaire, interview, and documentation. Data analysis technique used comparative and regression. The results of this research ar e(1) there is no influence of an internal character and the human relation character on student boarding school and thereout boarding school achievement at SMK Muhammadiyah Minggir, either partially or simultaneously; and (2) there is difference in students achievement at SMK Muhammadiyah Minggir reviewed from domicile. Student achievement is not only influence by the student’s character, but can be influences by infrastructure, teacher competence, the creativity of teachers, learning resources, methods and support the environment, family, and the environment. Improved learning achievement can be done with improve these factors.
Keywords: personality, vocational high school based boarding
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.