ANALISIS BUTIR SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GASAL MATA PELAJARAN PENGANTAR AKUNTANSI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas butir Soal Ujian Akhir Semester Gasal Mata Pelajaran Pengantar Akuntansi SMK Negeri 1 Karanganyar Kebumen Tahun Ajaran 2015/2016 yang ditinjau dari segi validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas X Akuntansi SMK Negeri 1 Karanganyar Kebumen yang berjumlah 144 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Soal Ujian Akhir Semester Gasal Mata Pelajaran Pengantar Akuntansi terdiri dari 30 soal pilihan ganda dan 2 soal uraian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada soal pilihan ganda 7 soal (23,3%) berkualitas, 5 soal (16,7%) kurang berkualitas, dan 18 soal (60%) tidak berkualitas. Sedangkan soal uraian menunjukkan 2 soal (100%) berkualitas.
Kata kunci: Analisis Butir Soal, Pengantar Akuntansi
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.