FAKTOR-FAKTOR DETERMINAN MINAT MELANJUTKAN KE PERGURUAN TINGGI
Dhyah Setyorini, Staf Pengajar Jurusan Pendidikan Akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pendidikan Orang Tua, Pendapatan Orang Tua dan Ekspektasi Karir secara bersama-sama terhadap Minat Melanjutkan ke Perguruan Tinggi pada siswa kelas XI Akuntansi SMKN 1 Wonosari Tahun Ajaran 2016/2017. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas XI Akuntansi SMKN 1 Wonosari Tahun Ajaran 2016/2017 yang berjumlah 126 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan angket. Uji coba instrumen dilakukan kepada 32 siswa SMKN 1 Wonosari. Uji prasyarat analisis menggunakan uji linearitas, uji multikolinearitas, dan uji heterokedastisitas. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi sederhana dan analisis regresi ganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh positif Pendidikan Orang Tua, Pendapatan Orang Tua dan Ekspektasi Karir secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama terhadap Minat Melanjutkan ke Perguruan Tinggi. Dengan Melanjutkan ke Perguruan Tinggi siswa dapat mengembangkan pengetahuan, pengalaman, keahlian/ketrampilan dan kemampuannya. Hal tersebut bermanfaat dalam dunia kerja yang semakin kompetitif.
Kata Kunci: Melanjutkan ke Perguruan Tinggi, Pendidikan Orang Tua, Pendapatan Orang Tua, Ekspektasi Karir
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.