HUBUNGAN PENGELOLAAN SAMPAH MASYARAKAT DAN HIGIENE SANITASI RUMAH TANGGA TERHADAP TINGKAT KESEHATAN MASYARAKAT DI KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Citra Rizkia Agusni, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Kartika Ratna Pertiwi, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengolahan bank sampah Gemah Ripah dan bank sampah Tania Sari; (2) higiene sanitasi masyarakat; (3) tingkat kesehatan masyarakat; (4) hubungan pengelolaan bank sampah dengan tingkat kesehatan masyarakat; (5) serta hubungan higiene sanitasi dengan tingkat kesehatan masyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian observasi analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah masyarakat di Kabupaten Bantul, sedangkan sampel adalah masyarakat di sekitar bank sampah Gemah Ripah dan bank sampah Tania Sari yang diambil secara purposive sampling. Data diambil dengan kuesioner, wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukan: (1) bank sampah Gemah Ripah memiliki sistem pengelolaan management dan konstruksi yang lebih baik dibandingkan bank sampah Tania Sari; (2) tingkat higiene sanitasi masyarakat pada semua responden kategori sedang, rata-rata skor pada nasabah bank sampah Gemah Ripah lebih baik daripada nasabah bank sampah Tania Sari; (3) pada tingkat kesehatan masyarakat terdapat 75% responden kategori sedang dan 25% lainnya kategori tinggi, rata-rata skor kesehatan masyarakat pada nasabah bank sampah Gemah Ripah lebih baik daripada nasabah bank sampah Tania Sari; (4) terdapat hubungan yang signifikan antara pengolahan sampah terhadap tingkat kesehatan masyarakat, dengan didapatkan hasil nasabah bank sampah lebih baik daripada yang tidak menjadi nasabah bank sampah; (5) tidak terdapat hubungan yang signifikan antara higiene sanitasi masyarakat terhadap tingkat kesehatan masyarakat. Hal ini menunjukan higiene sanitasi bukan satu-satunya faktor penentu tingkat kesehatan masyarakat.

Kata Kunci: bank sampah, higiene sanitasi, kesehatan masyarakat.


Full Text:

PDF

References


Aryenti, A. (2011). Peningkatan peran serta masyarakat melalui gerakan menabung pada bank sampah di Kelurahan Babakan Surabaya, Kiaracondong Bandung. Jurnal Permukiman, 6 (1) 40-46.

Chandra, B. (2006). Pengantar kesehatan lingkungan. Jakarta: Penerbit EGC.

Dawson, A., & Verweij, M. (2007). Ethics, prevention, and public health. Oxford: Oxford University Press.

Dinas Lingkungan Hidup Bantul. (2020). Bank sampah Bantul. Bantul: Satu Data Bantul.

Hayati, A.N., & Pawenang, E.T. (2021). Analisis spasial kesehatan lingkungan dan perilaku di masa pandemi untuk penentuan zona kerentanan dan risiko. Indonesian Journal of Public Health and Nutrition, 1 (2) 164-171.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. (2020). Bank sampah. Jakarta: Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN).

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. (2020). Timbulan sampah. Jakarta: Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN).

Marfai, M.A. (2019). Pengantar etika lingkungan dan kearifan lokal. Yogyakarta: UGM Press.

Putra, W.T., & Ismaniar. (2020). Pemberdayaan masyarakat melalui pengelolaan sampah di bank sampah. Jambura Journal of Community Empowerment, 1 (2) 69-78.

Ryadi, A.L.S. (2016). Ilmu kesehatan masyarakat. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Sa’ban, L.M.A., Sadat, A., & Nazar, A. (2020). Meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam perbaikan sanitasi lingkungan. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5 (1).

Siyoto, S., & Sodik, M.A. (2015). Dasar metodologi penelitian. Sleman: Literasi Media Publishing.

Sumantri, A. (2017). Kesehatan lingkungan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Tiyanensa, A.S.Q., & Trisnaini, I. (2023). Penerapan higiene dan sanitasi lingkungan di Pasar Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin. Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat, 12 (6) 483-495.

Widiastuti, V.A., & Yuniastuti, A. (2017). Analisis hubungan sikap perilaku pengelolaan sampah dengan gejala penyakit pada masyarakat di TPI Kota Tegal. Journal of Public Health Perspective, 2 (3) 234-246.

Widyati, R., & Yuliarsih. (2002). Higiene dan sanitasi umum dan perhotelan. Jakarta: PT. Garsindo.

Yulianto, H.W., & Nurcahyo, R.J. (2020). Hygiene sanitasi, dan K3. Yogyakarta: Graha Ilmu.




DOI: https://doi.org/10.21831/kingdom.v10i2.21283

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Printed ISSN (p-ISSN): 2986-5328 | Online ISSN (e-ISSN): 2986-5328

Creative Commons LicenseKingdom: The Journal of Biological Studies by https://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/kingdom/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.