IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PEMBELAJARAN IPS DI SMP ISLAM AL-AZHAR 26 YOGYAKARTA

Qadri Nopisani, Taat Wulandari

Abstract


SMP Al-Azhar 26 Yogyakarta merupakan sekolah dengan latar belakang Islami yang mengutamakan pengembangan karakter agamis, sehingga perlu dikaji secara mendalam mengenai implementasi pendidikan karakter dalam pembelajaran IPS Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendidikan karakter dalam pembelajaran IPS di SMP Islam Al-Azhar 26 Yogyakarta serta faktor pendukung dan penghambatnya..
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan naturalistik. Penelitian dilaksanakan pada bulan April 2017 sampai dengan Agustus 2018. Informan penelitian terdiri dari satu guru mata pelajaran IPS sebagai pelaksana pembelajaran dan 6 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi. Teknik analisis data menggunakan model interaktif dengan langkah: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi pendidikan karakter dapat dalam pembelajaran di SMP Islam Al-Azhar 26 Yogyakarta meliputi: (1) Perencanaan pembelajaran yang meliputi tujuan membentuk karakter religius, materi, metode, media, dan evaluasi dengan menyesuiakan visi misi sekolah yang mengedepankan Akhlaqul Qarimah. (2) Pelaksanaan pembelajaran IPS dalam mengimplemetasi pendidikan karakter menggunakan pendekatan demokratis, siwa aktif dan live in, pendekatan keteladanan dan pendekatan penjernihan nilai. (3) Evaluasi pembelajaran mengarah kepada aspek afektif melalui pengamatan secara berkelanjutan. (4) Nilai karakter yang muncul dalam pembelajaran adalah religius, disiplin, kejujuran, demokratis, kerjasama, saling menghargai, kemandirian, jiwa enterpernuer, nasioanlisme serta visioner (5) Faktor pendukung antara lain: visi dan misi sekolah, iklim sekolah, dan materi IPS yang mengandung muatan nilai-nilai karakter. (6) Faktor penghambat yaitu: kondisi psikologis peserta didik, perbedaan kondisi karaktersitik peserta didik dalam kelas, dan pengaruh lingkungan diluar kendali sekolah. (7) Solusi hambatan tersebut adalah koordinasi anatar guru mata pelajaran dan guru BK, penggunaan metode pembelajaran yang efektif, dan monitoring guru terhadap peserta didik di luar jangkauan lingkungan sekolah.


Kata kunci: implementasi, pendidikan karakter, pembelajaran IPS


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 Our Journal Indexing and Abstracting by:

_________________________________________________________________________________________

Google Scholar / Google Cendekia by AsikBelajar - AsikBelajar.Com