FAKTOR-FAKTOR PERKAWINAN USIA MUDA DI DESA KEMADANG KECAMATAN TANJUNGSARI KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Kholifatul Lathifah, Taat Wulandari

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan faktor-fakor penyebab angka perkawinan usia muda sangat tinggi di Desa Kemadang Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunungkidul.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari pasangan perkawinan usia muda, orangtua dari pasangan perkawinan usia muda, dan tokoh masyarakat (petugas KUA, Ketua Rt, dan Kepala Desa) di Desa Kemadang Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunungkidul. Data penelitian diperoleh melalui wawancara. Instrumen penelitian ini adalah peneliti itu sendiri. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber data. Analisis data menggunakan model interaktif dengan langkah: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa angka perkawinan usia muda di Desa Kemadang Kecamatan Tanjungsari sangat tinggi yang disebabkan karena beberapa faktor, yaitu: (1) faktor ekonomi, karena kondisi ekonomi keluarga yang rendah, sehingga orangtua menikahkan anaknya untuk mengurangi beban keluarga; (2) faktor dorongan orangtua, karena kekhawatiran orangtua melihat anaknya sudah memiliki pasangan tetapi tidak segera menikah, sehingga orangtua memutuskan untuk menikahkan anaknya; (3) faktor reproduksi, karena pasangan anak muda yang merasa sudah saling mencintai memutuskan untuk menikah dengan tujuan untuk melanjutkan keturunan; (4) faktor hamil sebelum menikah, karena mudahnya mengakses segala informasi melalui media massa termasuk tentang seks, remaja yang berada pada masa ingin tahu mencoba dan meniru apa yang di lihat dari media massa yang berakibat kecanduan untuk melakukan dan mengakibatkan kecelakaan sebelum menikah.

Kata kunci: perkawinan, usia muda.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 Our Journal Indexing and Abstracting by:

_________________________________________________________________________________________

Google Scholar / Google Cendekia by AsikBelajar - AsikBelajar.Com