PENGARUH KARAKTERISTIK PEMERINTAH DAERAH TERHADAP EFISIENSI KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SUMATERA SELATAN

Deah Ayu Bantari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Tingkat Ketergantungan pada Pemerintah Pusat terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah, (2) Leverage terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah, (3) Belanja Daerah terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah pada Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat dengan Rasio Efisiensi dengan periode 2014-2020. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari kantor Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah Laporan Posisi Keuangan dan Laporan Realisasi Anggaran Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Selatan pada periode 2014-2020 yang telah diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Pengambilan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yang memeroleh sampel data sebanyak 42 sampel data. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Tingkat Ketergantungan pada Pemerintah Pusat berpengaruh negatif pada Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah, (2) Leverage berpengaruh positif pada Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah, (3) Belanja Daerah berpengaruh positif pada Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah.

 

Kata Kunci : Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah, Efisiensi Kinerja, Tingkat Ketergantungan pada Pemerintah Pusat, Leverage, Belanja Daerah.

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


.