PEMBENTUKAN SIKAP TANGGUNG JAWAB DI SEKOLAH KREATIF SD MUHAMMADIYAH BAYAN KABUPATEN PURWOREJO

Sylvia Anggraeni

Abstract


Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pembentukan sikap tanggung jawab dan kendalanya di Sekolh Kreatif SD Muhammadiyah Bayan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitif deskriptif dengan subjek kepala sekolah, guru kelas 1, guru kelas 2, guru kelas 3, siswa kelas 1, siswa kelas 2, dan siswa kelas 3. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari-Maret 2016. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data dengan triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembentukan sikap tanggung jawab siswa di Sekolah Kreatif Muhammadiyah Bayan dilakukan dengan cara pemberian pengalaman berulang, pemberian keteladanan, pemberian sugesti positif, kegiatan identifikasi sikap, dan pemberian hukuman. Kendala yang dihadapi dalam pembentukan sikap tanggung jawab berupa kurangnya pengalaman siswa, budaya siswa, pengaruh media massa terutama televisi, dan keadaan emosi siswa.
Kata kunci: pembentukan sikap, tanggung jawab
Abstract
This research purposes to describe the forming a responsible attitude and constraints at Creative School of SD Muhammadiyah Bayan Purworejo. This research used a descriptive qualitative approach with head master, the 1st, 2nd, 3rd class teachers and students as subjects. The research was conducted in February-March 2016. The technique of collecting data is observation, interview, and documentation. Data were analyzed using data collecting, data reduction, data display, and conclusion. The data validity checking with the triangulation of sources and technique. The results show that the forming of responsible attitude of students by giving recure experience, giving pattern, giving positive suggestions, the provision of a project to identify attitudes, and giving punishment. Obstacles encountered in the forming of responsible attitude at School of Creative Muhammadiyah Bayan such as lack of experience the students, students’s culture, the influence of the mass media, especially television, and state emotional students.
Keywords: forming of attitudes, responsibility

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.