PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW II TERHADAP KECERDASAN EMOSI SISWA KELAS V SD

Dian Nur Arini

Abstract


Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II terhadap kecerdasan emosi siswa kelas V SD. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis Pre-Experimental Design (nondesign) dengan tipe One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri Percobaan 4 Wates dengan sampel siswa kelas VA SD Percobaan 4. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Siswa diberi pre test lalu dilaksanakan treatment Jigsaw II oleh peneliti dan diakhiri dengan post test. Uji validitas menggunakan validitas expert judgement dan dengan bantuan SPSS 16. Uji reliabilitas menggunakan teknik Alpha Cronbach. Teknik analisis data dengan membandingkan mean hasil pre test dan post test. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil pre test sebesar 68,19 dan post test sebesar 77,92. Hasil post test lebih tinggi dari pre test artinya model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II berpengaruh terhadap kecerdasan emosi siswa.
Kata kunci: Jigsaw II, kecerdasan emosi


Abstract
This study aims to determine the effect of cooperative learning’s model type Jigsaw II to the emotional intelligence of Elementary School grade 5th students. This study was quantitative with pre Experimental Design (non design) type One-Group Pretest-Posttest Design. The population in this study were all the students of grade 5th in Percobaan 4 State Elementary School Wates and the sample of this study were the sudents of grade VA Percobaan 4 State Elementary School. Data collection technique in this study used questionnaire. At first students were given a pre-test then the observer gave treatment with Jigsaw II after that the observer gave post test to the student. Validity test of the instrument in this study were the validity of expert judgment and SPSS 16. The test of instrument’s reliability used Cronbach Alpha. Data analysis techniques by compared the mean of the pre-test result and post test result. The results showed that the average of pre-test result was 68.19 and post-test result was 77.92. Post test results higher than the pre-test result, means cooperative learning model Jigsaw II was effect on the emotional intelligence of students.
Keywords: Jigsaw II, emotional intelligence


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.