HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

Ayun Likamulyanti

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecerdasan emosional dengan hasil belajar kognitif siswa. Pendekatan penelitian ini menggunakan kuantitatif dengan metode expost facto. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi. Populasi yang digunakan sebanyak 289 siswa. Sampel penelitian yang diambil berdasarkan rumus slovin sebanyak 168 siswa. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik proportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan skala psikologi yaitu skala kecerdasan emosional dan studi dokumen pada variabel hasil belajar kognitif. Reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach dengan hasil 0,875 untuk variabel kecerdasan emosional. Uji validitas instrumen menggunakan validitas isi dengan pendapat ahli. Teknik analisis data menggunakan rumus korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan korelasi positif antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar kognitif yaitu r sebesar 0,432 dan p < 0,05. Dengan demikian maka semakin tinggi kecerdasan emosional siswa, maka semakin tinggi pula hasil belajar kognitif yang diperoleh siswa.

Kata kunci: kecerdasan emosional, hasil belajar kognitif

Abstract

This study aims to know the relation of emotional intelligence the cognitive of result study. This research approach uses quantitative with ex post facto methods. This research is a correlation study. The population used was 289 students. Research samples taken based on Slovin formula were 168 students. Sampling was carried out using proportional random sampling technique. Data collection methods use a psychological scale that is the scale of emotional intelligence and document studies on cognitive learning variables. Instrument reliability uses the Cronbach Alpha formula with a result of 0.875 for the variable emotional intelligence. Test the validity of the instrument using content validity with expert judgment. Data analysis techniques using the product moment correlation formula. The results showed a positive correlation between emotional intelligence with the cognitive of result study, namely r of 0.432 and p <0.05. Thus the higher the emotional intelligence of students, the higher the cognitive of result study obtained by students.

Keywords: the emotional intelligence, the cognitive of result study


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.